Wisata Ramah Muslim di Jepang
View/ Open
Date
2018Author
Sormin, Nanda Novita Sari
Advisor(s)
Zulnaidi
Metadata
Show full item recordAbstract
Kertas Karya ini membahas tentang Wisata Halal di Jepang. Tujuan adalah untuk mengetahui wisata halal di Jepang. Sekaligus menambah wawasan masyarakat mengenai tempat-tempat yang menyediakan makanan dan minuman halal di Jepang. Jepang adalah sebuah negara kepulauan di Asia Timur yang di kelilingi lautan di keempat penjurunya dan dikenal karena keindahan alamnya maupun kekayaan budayanya. Selain memiliki keindahan alam maupun kekayaan budayanya, kuliner asal negeri matahari terbit ini juga terkenal menggugah selera. Namun, bagi wisatawan muslim salah satu yang menjadi kekhawatiran adalah makanan dan minuman yang halal maupun tempat ibadah. Namun, ternyata Jepang kini mulai banyak memiliki Restoran, Hotel, dan Supermarket yang menjual makanan dan minuman yang memiliki sertifikat halal walaupun memiliki sedikit penduduk yang beragama muslim.
Cap halal pada makanan dan minuman di Restoran, Hotel, dan Supermarket merupakan salah satu hal yang dapat membantu umat muslim untuk memilih makanan dan minuman ketika sedang di luar negeri. Pada banyak negara dengan penduduk mayoritas beragama muslim mencari Restoran, Hotel, dan Supermarket bukanlah hal yang sulit namun pada negara-negara lain ternyata menjadi persoalan.
Jepang sedang bergeliat untuk menata Pariwisata Halal, mengingat jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Jepang semakin banyak, termasuk dari negara-negara muslim. Banyak mushala yang sedang dibangun, jilbab dari sutera lokal mulai di produksi, daging bersertifikat halal mulai merambah, beberapa bandara seperti Bandar Udara Internasional Kansai telah dibangun mushala untuk shalat bagi para wisatawan, Jilbab dari bahan sutera asli Jepang mulai di jajakan sebagai suvenir di bandara.
Collections
- Diploma Papers [164]