Penerapan standard Operational Procedur Higiene dan Sanitasi Peralatan pada Pastry Section untuk Meningkatkan Kualitas Produk di Aryaduta Medan
View/ Open
Date
2018Author
Tobing, Christi A H
Advisor(s)
Sujatmo, Koko
Metadata
Show full item recordAbstract
Perhotelan merupakan industri yang bergerak dalam bidang jasa dan sangat berpengaruh terhadap perkembangan kepariwisataan dimana hotel dituntut dapat memberikan kepuasan kepada tamu baik dari fasilitas yang disediakan dalam memenuhi kebutuhan tamu.Pastry section merupakan section yang terdapat dalam departement food and baverage product yang khusus menangani atau membuat dessert, snack, cake dan bread. Penerapan higiene dan sanitasi di hotel Aryaduta Medan merupakan upaya penting yang harus dilakukan dan diterapkan dalam proses pelaksanaannya, hal ini dilakukan untuk mencegah dan menjaga kualitas produk yang dihasilkan. Metode penelitian yang digunakan dalam kertas karya ini adalah deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data riset lapangan pada Praktek Kerja Lapangan selama 4 bulan di hotel Aryaduta Medan dan buku bacaan sebagai faktor pendukung. Hasil dari penelitian selama saya mengikuti praktek lapangan di hotel Aryaduta medan, penerapan higiene dan sanitasi sudah dilakukan dengan baik dan benar tetapi pihak manajemen dapur harus tetap melakukan pengawasan yang khusus agar kualitas produk makanan yang dihasilakan selalu tetap terjaga.
Collections
- Diploma Papers (Tourism) [303]