Show simple item record

dc.contributor.advisorSitumorang, Hamzon
dc.contributor.authorClara, Joshinta
dc.date.accessioned2019-01-23T01:16:18Z
dc.date.available2019-01-23T01:16:18Z
dc.date.issued2018
dc.identifier.urihttp://repositori.usu.ac.id/handle/123456789/10736
dc.description.abstractNovel adalah karangan prosa yang panjang mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat setiap pelaku. Novel merupakan jenis karya sastra yang tentunya menyuguhkan nilai yang berguna bagi masyarakat pembaca. Sebuah novel fiksi karya Yasunari Kawabata yang berjudul Keindahan Dan Kepiluan. Novel ini berpusat pada tokoh utama Oki Toshio yang memiliki kenangan cinta masa lalu pada seorang perempuan, Ueno Otoko. Namun, dari cinta masa lalu tersebut, seorang perempuan muda, Keiko, menjadi saksi hidup betapa cinta dan kebencian hanya beda setipis. Utsukushisa To Kanashimi To (Keindahan Dan Kepiluan) adalah sebuah novel psikologis yang menceritakan konflik serta hubungan cinta segitiga yang sangat rumit. Novel ini penuh dengan konflik kejiwaan antara tokoh-tokohnya yang melahirkan perselingkuhan, perasaan cemburu, kebencian, cinta buta, dan penghianatan. Alur ceritanya pun dramatis karena dibumbui oleh perilaku seks tokoh-tokohnya yang menyimpang serta melibatkan usaha balas dendam akibat kecemasan dan ketakutan akan kehilangan cinta kasih. Dari alur cerita novel ini terdapat intrik dan konflik yang terkait antar tokoh. Motif yang terdapat dalam karya yang bersangkutan yang menentukan hadirnya peristiwa-peristiwa, konflik, dan situasi tertentu yang disaring dari tema. Tema adalah ide, gagasan, pandangan hidup pengarang yang melatarbelakangi ciptaan karya sastra. Tema yang melatarbelakangi cerita dalam novelKeindahan Dan Kepiluan ini adalah tentang cinta yang mampu membutakan hati setiap manusia, sehingga mereka tidak memperdulikan soal etika dan moral apa yang akhirnya bisa mereka langgar, dengan mengutamakan cinta dan kepuasan hasratnya terhadap orang yang dia cintai. Dalam karya sastra, tokoh adalah karakter yang mengambil peran penting dalam suatu karya sastra dan dalam suatu cerita, tokoh merupakan sosok yang bertugas untuk menjalankan cerita. Tokoh-tokoh yang terdapat dalam novelKeindahan Dan Kepiluanini adalah Oki selaku tokoh utama, Otoko pemeran Protagonis, dan Keiko sebagai pemeran antagonis. Fumiko istri Oki dan Taichiro anak kandungnya berperan sebagai tokoh tambahan. Alur dalam novelKeindahan Dan Kepiluan ini membangun ceritanya dengan baik karena cerita di dalamnnya memenuhi tahapan-tahapan peristiwa yang mendukung cerita yang dimulai dari Exposition yaitu awal mula Ini terjadi ketika tokoh Oki yang bertemu dengan Otoko di Kamakura pada liburan musim panas yang saat itu melakukan hubungan intim yang seharusnya tidak dilakukan oleh remaja belia berumur 15 tahun. Inciting Force saat kesabaran seorang ibu di uji dengan keadaan yang harus ia terima. Kenyataan bahwa Otoko sangat mencintai Oki membuahkan hasil. Setelah 7 bulan pasca hubungan terlarang antara gadis belia dengan lelaki yang memiliki umur dua kali lipat dari umurnya, akhirnya Otoko melahirkan anak perempuan yang saat itu usianya masih menginjak 16 tahun. Dan Rising Action ini mulai terjadi ketika Oki memutuskan untuk menuangkan kisah cintanya terhadap Otoko menjadi sebuah novel. Tidak ada yang mengira bahwa ternyata novel berjudul Gadis Belia Enam Belas Tahun menjadi novel terbaik yang pernah di buat Oki, selaku penulis novel. Dari sekian banyak tulisan yang di buat Oki, hanya novel ini yang menjadi permulaan masalah mulai bermunculan. Crisis yaitu Situasi semakin panas terlihat ketika Taichiro ingin berkunjung ke Kyoto untuk menemui Keiko sambil bercerita soal penelitian sastranya yang membahas tentang keluarga bangsawan Putri Kazunomiya. hingga klimakssituasi seperti ini juga mulai diungkapkan pengarang di akhir bagian. Saat itu pertemuan antara Keiko dan Taichiro memunculkan firasat tak baik dari setiap pihak. Dan terakhir Falling Action saat ada konflik mulai menurun saat keiko mulai terlihat pingsan dalam salah satu kamar yang ada di dekat dermaga danau Biwa. Saat itu Keiko yang sedang bersama Taichiro mencoba untuk berenang di sekitar dermaga, namun keduanya malah tenggelam. Keterkaitan penokohan dengan tema dalam novel Keindahan Dan Kepiluan terlihat bahwa Oki selakupemeran karakter tokoh utama menjadi sumber masalah yang menjadi pokok pembahasan dalam cerita. Kebutaan hasrat seksual Oki memunculkan kecemburuan Keiko terhadap dirinya karena telah mampu membuat Otoko selaku guru dalam menimba ilmuseni melukis Keiko selama ini. Hal inilah yang menjadi dasar pemikiran pengarang dalam memunculkan tema lewat karakter yang unik dari tokoh utama Oki.en_US
dc.description.abstract川端 康成原作の「美しさと哀しみと」という小説の構造的な分析 小説しょうせつとは各俳優の性格や行為こういを強調きょうちょうする一連いちれんの人生物語じんせいものがたりを含ふくむ長編散文ちょうへんさんぶんである。小説しょうせつは確たしかに読者どくしゃよって有益ゆうえきな価値かちをもたらす文学作品ぶんがくさくひんである。 川端康成作品かわばたやすなりさくひんは美うつくしさと哀しみとという小説しょうせつがある。本小説ほんしょうせつは、上野音子うえのおとこという女性に過去の愛の思い出がある大木年雄おおきとしおという主人公しゅじんこうにおける中心ちゅうしんをされる。しかしながら、その過去かこの愛あいから、ケイコけいこという若わかい女性じょせいは、愛あいと憎にくしみということにはまったく同おなじくらい、そういうことに証人しょうにんになった。 「美しさと哀しみと(Beauty and Sadness)」は非常ひじょうに複雑ふくざつな愛三角関係理あいさんかくかんけいりや紛争ふんそうを伝つたえる学小説がくしょうせつである。本ほん小説しょうせつには登場人物とうじょうじんぶつの間あいだに心理的しんりてきな葛藤かっとうがいっぱいで、不倫ふりん、嫉妬しっと、憎にくしみ、盲目もうもくの愛あい、裏切うらぎりを生 う み出 だ す。逸脱いつだつした人物じんぶつの性的行動せいてきこうどう, それに不安ふあんと愛あいを失うしなうことの恐怖きょうふのために復讐ふくしゅうを伴ともなうから、プロットがドラマチックである。本ほん小説しょうせつのプロットから登場人物とうじょうじんぶつに関かんする陰謀いんぼうと紛争ふんそうがある。もんだいの仕事しごとに含ふくまれる動機どうきは特定とくていの出来事できごと、紛争ふんそう、テーマからの状況じょうきょうの存在そんざいを判断はんだんする。 テーマは、アイデア、アイデア、作家さっかの生活観せいかつかんとして文学作品ぶんがくさくひんの制作せいさくの背後はいごにあるテーマである。「美しさと哀しみと」という小説しょうせつのテーマは、あらゆる人間にんげんの心こころを傷きずつけることができる愛あいについてであり、彼かれらは最終的さいしゅうてきにどのような倫理観りんりかんや倫理観りんりかんが崩くずれるか気 き にしなく、愛人あいじんに対たいする愛あいと満足まんぞくを優先ゆうせんさせることである。。 文学作品ぶんがくさくひんでは、登場人物とうじょうじんぶつは文学作品ぶんがくさくひんや物語ものがたりにおいて重要じゅうような役割やくわりを果 は たす人ひとであり、ストーリーの運営うんえいに携たずさわった人ひとである。「美しさと哀しみと」という小説しょうせつの登場人物とうじょうじんぶつは、主人公しゅじんこうとしての「大木おおき」、主役しゅやくとしての「音子おとこ」、そしてアンタゴニストの役割やくわりとしての「けい子 こ 」である。文子ふみこという大木おおきの奥おくさんや太一郎たいちろうというお子 こ さんは、ただ追加登場人物ついかとうじょうじんぶつである。 「美しさと悲しみと」の小説しょうせつには、その中なかのストーリーは博覧会はくらんかいで始はじまるストーリーをサポートする出来事できごとの段階だんかいを満みたしているから、話はなしをうまく構築こうちくする。夏休なつやすみに大木おおきが鎌倉かまくらで にくたいかんけいしているまだ15歳さいの音子おとこと出会であったとき、ストーリーは初まる。母親ははおやの忍耐力にんたいりょくが彼女かのじょが受 う け入 い れなければならない状況じょうきょうで「Inciting Force」としてテストされたときに強制きょうせいする。音子おとこが本当ほんとうに大木おおきを愛あいしているという事実ことじつは払はらいのけている。若わかい女子じょしと2倍ばいの年齢男ねんれいおとことの禁断関係きんだんかんけいの7カか月後げつごは、まだ16歳さいの音子おとこは女おんなの子 こ を産 う む。音子おとことの恋愛物語れんあいものがたりを小説しょうせつにすることにした時とき、「Rising Action」という起 お きる行動こうどうが始はじめる。「十歳じゅうさいの女おんなの子こ」という大木が書かいた小説しょうせつは最高さいこうの作品さくひんになること、誰だれも思おもわなかった。大木おおきを作つくった多おおくの作品さくひんの中なかで、問題もんだいの始はじまりとなったこの小説しょうせつだけである。「Crisis」というのでは太一郎は和野姫貴族わのひめきぞくの文学研究ぶんがくけんきゅうについて語かたりながら、京都きょうとにいるけい子 こ に会 あ いたいとき、より暑あつい状況じょうきょうが見 み える。そのような状況じょうきょうのクライマックスが、セクションの終 お わりに著者ちょしゃによって明あきらかにされるようになった。その時とき、けい子 こ と太一郎たいちろうの会合かいごうは、両側りょうがわから悪わるい感情かんじょうを引 ひ き起 お こした。そして「Falling Action」としてけい子 こ が琵琶湖びわこの埠頭ふとうの近ちかくにある部屋へやの一ひとつで気絶きぜつしたと見 み えるようになったとき、紛争ふんそうが減少 し始はじめる。その時とき、太一郎たいちろうと一緒いっしょに洞窟どうくつの周まわりを泳およぐことを試こころみていたけい子 こ が、どちらも溺おぼれた。 「美しさと哀しみと」小説しょうせつのテ て ーマ ま との関連付かんれんづけには、主人公しゅじんこうとしての大木たいぼくは話はなしの問題もんだいの源みなもとになった。大木おおきの激はげしい性的欲望せいてきよくぼうは、けい子この絵教師えきょうしとしての音子おとこが好このまれたから、けい子こは自分じぶんに対たいする嫉妬しっとにもたらす。これは主人公しゅじんこうとしての大木おおきのユニークな性格せいかくをテ て ーマ ま にした著者わしゃの根拠こんきょである。en_US
dc.language.isoiden_US
dc.publisherUniversitas Sumatera Utaraen_US
dc.subjectNovel Keindahan dan Kepiluanen_US
dc.titleAnalisis Struktural Novel Keindahan dan Kepiluan Karya Yasunari Kawabataen_US
dc.title.alternativeYasunari Kawabatani Yoru Utsukusishato Kanashimino Shosetsuno Kozoteki No Bunsekien_US
dc.typeThesisen_US
dc.identifier.nimNIM130708083en_US
dc.identifier.submitterAkhmad Danil
dc.description.typeSkripsi Sarjanaen_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record