dc.description.abstract | Perpustakaan merupakan hal yang penting dalam setiap program pendidikan,
dan penelitian. Perpustakaan Umum merupakan perpustakaan yang diselenggarakan
oleh pemerintah daerah dengan dana umum, tujuan untuk melayani masyarakat akan
informasi secara menyeluruh tanpa membedakan jenis kelamin, agama, ras, usia,
pekerjaan, dan kedudukan. Hermawan dan Zen (2006, 31) mengemukakan tujuan
perpustakaan umum adalah memberikan kesempatan kepada warga masyarakat untuk
mengunakan bahan pustaka dalam meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan
kesejahteraannya.
Salah satu ukuran untuk menentukan tercapainya tujuan dan fungsi suatu
perpustakaan umum adalah tersedianya bahan pustaka yang dibutuhkan oleh
pemustaka. Untuk mencapai tujuan tersebut upaya yang dilakukan oleh perpustakaan
umum adalah dengan cara mengumpulkan, mengolah dan memanfaatkan bahan
pustaka. Dalam memenuhi segala kebutuhan pemustaka tersebut, perlu adanya
pengadaan bahan pustaka yang terencana dan terarah, tergantung kebutuhan
pemustaka yang dilayani. | en_US |