Gagal Jantung Kongestif pada Anak
Abstract
Gagal jantung didefinisikan sebagai kelainan struktur jantung atau fungsi yang menyebabkan kegagalan jantung untuk mengirimkan oksigen pada tingkat yang sepadan dengan kebutuhan metabolisme jaringan, meskipun tekanan pengisian normal (atau hanya dengan peningkatan pengisian tekanan).1
Gagal jantung pada orang dewasa telah menjadi subyek penelitian yang luas dimana gagal jantung pada anak menerima perhatian yang jauh lebih sedikit karena beberapa kesulitan. Penyebab gagal jantung pada anak-anak secara signifikan berbeda dari penyebab gagal jantung pada orang dewasa dimana penyebab tersering gagal jantung pada orang dewasa adalah penyakit arteri koroner dan hipertensi.2 Salah satu penyebab gagal jantung anak terbanyak adalah penyakit jantung reumatik dengan beberapa etiologi lain seperti penyakit jantung bawaan (PJB), regurgitasi katup atrioventrikular, miokarditis virus, endokarditis bakterial dan penyebab sekunder seperti hipertensi karena glomerulonefritis, tirostoksikosis, anemia sel sabit dan cor pulmonale karena fibrosis kistik.
Collections
- Lecturer Papers [5]