Kualitas Fisik, Kimia dan Kecernaan In Vitro Pelepah Kelapa Sawit yang Difermentasi oleh Phanerochaete chrysosporium
View/ Open
Date
2018Author
Desnamrina, Kennie Cendekia
Advisor(s)
Tafsin, Ma'ruf
Hanafi, Nevy Diana
Metadata
Show full item recordAbstract
Oil palm midrib has potential to be used as ruminant feed, but fermented treatment is needed to increase their nutritional value. The study consisted of 2 phases of research. The first phase aims to find out the effect of oil palm midrib fermented by Phanerochaete chrysosporium on the physical and chemical qualities of feed, while the second phase to find out the effect on invitro digestibility. The design of the first stage used a complete randomized design consisted of 2 factors: inoculum doses (104 CFU/g, 106 CFU/g) and incubation time (0; 5; 10; 15 days). On the second phase the design used a complete randomized design. The treatment consisted of 4 treatments and 3 replications (P0 = oil palm midrib without fermentation, P1 = Oil palm midrib fermented by starbio, P2 = Oil palm midrib fermented by Phanerochaete chrysosporium, P3 = Oil palm midrib fermented by Phanerochaete chrysosporium + Saccharomyces cerevisiae).
The result showed significant result (P <0.05) on the physical dan chemical quality. The interaction between the dose and the duration of incubation is found only in the value of crude fiber and crude protein. The best of incubation time was 15 days and the best dose was 106 CFU/g. The second phase showed significant results (P <0.05) on the digestibility of dry matter and organic matter. The best result was P3 treatment with increase of dry matter digestibility value 50,21% and organic matter digestibility value equal to 39,04%. It is concluded the use of Phanerochaete chrysosporium + Saccaromyces cereviceae in fermentation can improve physical and chemical properties and increase the digestibility of oil palm midrib. Pelepah kelapa sawit memiliki potensi untuk dijadikan pakan ternak ruminansia, tetapi dibutuhkan perlakuan fermentasi untuk meningkatkan nilai nutrisinya. Penelitian terdiri dari 2 tahapan penelitian. Tahapan pertama bertujuan untuk melihat pengaruh fermentasi pelepah kelapa sawit dengan Phanerochaete chrysosporium terhadap kualitas fisik dan kimia pakan sedangkan tahapan kedua untuk mengetahui nilai kecernaannya. Tahap pertama rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) pola faktorial. Perlakuan terdiri dari 2 faktor yaitu dosis inokulum (104 CFU/g, 106 CFU/g) dan lama fermentasi (0;5;10;15 hari). Pada tahap kedua rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL). Perlakuan terdiri 4 perlakuan dan 3 ulangan yaitu P0=Pelepah kelapa sawit tanpa fermentasi, P1 =Pelepah kelapa sawit fermentasi Starbio, P2 =Pelepah kelapa sawit fermentasi Phanerochaete chrysosporium, P3= Pelepah kelapa sawit fermentasi Phanerochaete chrysosporium + Saccharomyces cerevisiae.
Penelitian tahap pertama menunjukkan hasil faktor lama hari berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap uji fisik dan kimia. Sedangkan interaksi antara dosis dan lama inkubasi hanya terdapat pada nilai serat kasar dan protein kasar. Lama inkubasi terbaik 15 hari dan interaksi terbaik adalah dosis 106 CFU/g. Penelitian tahap kedua menunjukkan hasil perlakuan berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap KCBK dan KCBO. Hasil terbaik adalah perlakuan P3 dengan peningkatan nilai KCBK sebesar 50,21% dan nilai KCBO sebesar 39,04%. Disimpulkan penggunaan Phanerochaete chrysosporium + Saccaromyces cereviceae pada fermentasi dapat memperbaiki sifat fisik dan kimia serta meningkatkan nilai kecernaan pelepah kelapa sawit.
Collections
- Master Theses [99]