Kajian Organologis Alat Musik Sarunai Minangkabau Buatan Bapak Aziz Mandri Chaniago Di Mabar, Medan
View/ Open
Date
2017Author
Cipta, Hendra
Advisor(s)
Dewi, Heristina
Takari, Muhammad
Metadata
Show full item recordAbstract
Skripsi ini berjudul “Kajian Organologis Alat Musik Sarunai Minangkabau Buatan Bapak Azis Mandri Chaniago di Mabar, Medan”. Sarunai Darek adalah alat musik tradisional khas Minangkabau,Sumatera Barat. Alat musik tiup ini terbuat dari bambu. Sarunai Darek mempunyai kekhasan tersendiri dibandingkan dengan alat musik tiup minangkabau yang lainnya, ukuran dan bunyi. Sarunai Darek memiliki 4 lubang nada, dengan panjang keseluruhan 18cm, diameter bambu 1cm. Ditinjau dari fungsinya Sarunai Darek ini adalah untuk hiburan yang dimainkan secara tunggal tanpa diiringi alat musik lainnya. Sarunai Darek ini banyak dimainkan oleh anak-anak gembala sambil menggembalakan ternaknya disawah ataupun diladang. Tujuan dari penulisan karya ilmiah ini adalah untuk mengetahui struktur, proses, teknik pembuatan, fungsi dari Sarunai Darek, serta menjadi karya tulis bagi Etnomusikologi. Metode yang digunakan adalah dengan melakukan penelitian dan terlibat dalam pembuatan Sarunai Darek. Lalu penulis melakukan wawancara kepada narasumber yang dianggap paham oleh masyarakat pendukung kebudayaan tersebut, juga melakukan rekaman yang dianggap penting untuk mempermudah mengingat hasil wawancara kedalam tulisan tersebut.
Collections
- Undergraduate Theses [294]