Strategi Pemasaran Pastry Section dalam Meningkatkan Pendapatan Hotel Grand Aston City Hall Medan
Abstract
Sarana akomodasi perhotelan tidaklah lengkap tanpa adanya dukungan dari fasilitas dari makanan dan minuman. Dalam dunia perhotelan hal tersebut identik dengan sebutan “Food and Beverage” yang mana digolongkan dalam Section Food and Beverage Department, atau dengan sebutan Pengolahan Makanan.
Kertas karya ini yang berjudul “ Strategi Pemasaran Pastry Section dalam Meningkatkan Pendapatan Hotel Grand Aston City Hall Medan” akan membahas proses dalam pengolahan produk Pastry serta proses pemasarannya. Sehingga menghasilkan kualitas yang bermutu tinggi untuk dikonsumsi oleh publik. Khususnya bagi tamu hotel yang menginap sehingga mereka diharapkan membeli produk Pastry hotel itu sendiri.Hal ini menjadikan produk Pastry yang dihasilkan menjadi suatu kebanggan tersendiri bagi pihak hotel, khususnya menjadi sarana pendukung promosi produk pastry dan produk hotel lainnya.
Selain cara mengolah produk Pastry, juga akan dibahas mulai dari proses persiapan, pengolahan hingga promosi produk pastry yang akan dijual d unit-unit usaha lainnya. Karena itu dituntut untuk mempunyai keterampilan yang baik dalam mengolah produk Pastry, sehingga proses pemasaran produk juga bisa berjalan dengan sesuai sasaran dengan produk yang baik pula, dan cara kerja yang penuh rasa tanggung jawab, serta loyalitas pada perusahaan yang tinggi pula.
Collections
- Diploma Papers (Tourism) [303]