dc.description.abstract | Penelitian ini mendeskripsikan “Geografi Dialek Bahasa Melayu Di Kabupaten Serdang Bedagai” ditinjau dari bidang leksikon. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan variasi isolek dalam bahasa Melayu pada bidang leksikon di Kecamatan Teluk Mengkudu dan di Kecamatan Tanjung Beringin. Mendeskripsikan garis isoglos dan berkas isoglos pada peta isolek bahasa Melayu pada bidang leksikon di kedua kecamatan tersebut. Mendeskripsikan isolek bahasa Melayu secara statistik bahasa (dialektometri) di kedua kecamatan tersebut. Teori yang digunakan dalam penelitian ini merupakan teori dialektologi struktural. Dalam penelitian ini terdapat 2 kecamatan dan 7 titik pengamatan sebagai daerah penelitian dengan tiga informan sebagai narasumber di setiap titik pengamatan. Metode pengumpulan data merupakan metode cakap dengan teknik dasar berupa teknik pancing, dan teknik lanjutan yang berupa teknik cakap semuka yang didukung oleh teknik catat dan teknik rekam. Kemudian, dalam mengkaji data digunakan metode padan artikulatoris dengan alat penentu referen organ wicara dengan teknik pilah unsur penentu, dan teknik hubung banding menyamakan dan membedakan. Metode padan dilanjutkan dengan metode berkas isoglos dan metode dialektometri. Selanjutnya, hasil penelitian ini terdapat variasi pada bidang leksikon ditemukan 110 variasi leksikon dari 200 kosakata yang digunakan dalam penelitian. Hasil perhitungan dialektometri pada daerah pengamatan, terlihat perbedaan tingkat bahasa yang muncul, yaitu antara titik pengamatan 1 – 3, 2 – 3, 3 – 4, 3 –5 merupakan perbedaan wicara pada bentuk kategori (21 – 30%); antara titik pengamatan 1 – 4, 1 – 6, 4 –6 merupakan perbedaan subdialek pada bentuk kategori (31 – 50%). | en_US |