dc.description.abstract | Skripsi sarjana ini berjudul “Analisis Teknik Permainan dan Pola Ritme
Mengmung Pada Masyarakat Batak Toba Di Kelurahan Tuktuk Siadong,
Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir”.Mengmung adalah salah satu
intrumen yang dimiliki oleh masyarakat Batak Toba. Alat musik ini terbuat dari
bambu, memiliki tiga senar yang berasal dari badannya sendiri sebagai sumber
bunyinya(idio khordophone). Mengmung biasanya dipakai pada ansambel
Gondang Hasapi. Mengmung berperan dalam membawakan ritem pada ansambel
ini. Yang dimana peran mengmung dalam gondang hasapi mirip dengan
peranogung (oloan, panggora, ihutan, doal) pada gondang sabangunan. Pola
ritem yang dihasilkan mengmung ini memiliki kesamaan dengan pola ritem yang
dihasilkan oleh ogung pada gondang sabangunan.Ini merupakan sebuah keunikan
untuk dijadikan sebagai latar belakang masalah dalam penelitian ini.Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui teknik memainkan mengmung dan untuk mengetahui
bagaimana pola ritem yang dihasilkan mengmung yang memiliki kesamaan
dengan pola ritem ogung pada gondang sabangunan. Penelitian ini menggunakan
teori etnosains sebagai landasan teori penelitian dimana dalam proses penelitian
penulis akan menuliskan teknik bermain mengmung dengan menggunakan bahasa
informan itu sendiri. Metode penelitian yang dipakai oleh penulis adalah metode
penelitian kualitatif bersifat deskriptif yang dalam proses kerjanya penulis akan
melakukan studi kepustakaan, studi lapangan dan melakukan analisis data untuk
menuliskan laporan akhir. | en_US |