Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Pertumbuhan dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kebijakan Deviden pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bei 2014-2016
View/ Open
Date
2018Author
Junita, Rahel
Advisor(s)
Abubakar, Erwin
Bastari
Metadata
Show full item recordAbstract
The objective of the research was to analyze the influence of profitability, liquidity, leverage, growth, and firm size on dividend policy (An Empirical Study on Manufacture Companies listed in BEI (Indonesia Stock Exchange) in the period of 2014-2016). The research used causal correlation method. The population was 119 manufacture companies listed in BEI in the period of 2014-2016, but only 109 of them which had met the criteria as the samples, taken by using census sampling technique. There were 327 observations within 3 years of the research period. The data were gathered by conducting documentary study and analyzed by using multiple linear regression analysis. The result of the research showed that profitability, liquidity, leverage, growth, and firm size had significant influence on dividend policy. Partially, profitability, liquidity, and growth had positive and significant influence on dividend policy, while leverage and firm size had negative and insignificant influence on dividend policy. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh profitabilitas, likuiditas, leverage, pertumbuhan, dan ukuran perusahaan terhadap kebijakan dividen (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2014-2016. Jenis penelitian dengan menggunakan hubungan kausal. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdapat di bursa efek tahun 2014-2016 dan sudah memenuhi kriteria. Pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh. Hasil penelitian terdapat 119 perusahaan manufaktur tahun 2014-2016. Tetapi ada 10 perusahaan yang tidak memenuhi kriteria sehingga tidak dapat digunakan sebagai sampel. Dengan demikian diperoleh sampel perusahaan sebanyak 109 perusahaan dengan periode penelitian selama 3 tahun dengan total observasi 327 perusahaan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas, likuiditas, leverage, growth, dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap kebijakan dividen. Secara parsial menunjukkan bahwa profitabilitas, likuiditas, dan pertumbuhan berpengaruh positif signifikan terhadap kebijakan dividen, sedangkan leverage dan ukuran perusahaan berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap kebijakan dividen.
Collections
- Master Theses [511]