Modifikasi dan Karakterisasi Membran Polisulfon-Polietilen Glikol (PEG) dengan Penambahan Bentonit Alam Bener Meriah Sebagai Filtrasi Air Sungai
View/ Open
Date
2015Author
Gultom, Roby Pahala Januario
Advisor(s)
Wirjosentono, Basuki
Thamrin
Metadata
Show full item recordAbstract
The modified of polysulfon membranes have been prepared by using 15% of polysulfon, 15% of polyethylen glikol (PEG) and then by adding 0%; 5%; 10%; 15%; 20%; and 25% concentration of bentonites. The experimental of membrane used the phase inversion method through with precipitation method which its variations thickness of all the membranes were 0.13 – 0.32 mm. Characterization of membranes used spectral FTIR, SEM-EDX, TGA and then flux test by used system of dead end flow. Turbidity, pH, TSS and TDS are measured as parameter analysis of river water. The surface analysis of M1 membrane (polysulfon-PEG) showed a big pores but were not tight enough and there were accumulation (groups) of pores which dispersed, but it was different of M4 membrane (polysulfon-PEG-bentonite 15%), the pores more small, tight and there were not accumulation (groups) of pores. TGA analysis showed, by adding of bentonite can increase the endurence of thermal membrane. The optimum flux was showed by M4 membrane (Psf-PEG-Bentonit 15%) with its flux was 11.47 L.m-2.Jam-1. The result of the paramater analysis of river water after filtration were showed decreasing for all modificated membranes. Pembuatan dan modifikasi membran polisulfon dengan menggunakan konsentrasi 15% polisulfon, 15% PEG serta variasi konsentrasi bentonit yaitu 0%; 5%; 10%; 15%; 20% dan 25% telah dilakukan. Pembuatan membran menggunakan teknik inversi fasa dengan metode perendaman dimana ketebalan setiap membran bervariasi yaitu 0.13 – 0.32 mm. Karakterisasi membran yang dilakukan meliputi spektroskopi FTIR, SEM-EDX, TGA serta uji fluks dengan menggunakan sistem aliran dead end. Analisis air sungai yang diukur antara lain kekeruhan, pH, TSS, dan TDS. Karakterisasi permukaan membran M1 (polisulfon-PEG) menunjukkan pori yang besar, tidak rapat serta terdapat akumulasi (kumpulan) pori yang tersebar, namun berbeda dengan permukaan membran M4 (polisulfon-PEG-bentonit 15%) dimana pori-pori yang dihasilkan lebih kecil, rapat dan tidak terdapat akumulasi (kumpulan) pori. Hasil analisis TGA menunjukkan penambahan bentonit dapat meningkatkan ketahanan termal membran. Uji fluks optimum diperoleh dari membran M4 (Psf-PEG-Bentonit 15%) dengan nilai fluks 11.47 L.m-2.Jam-1. Hasil analisis parameter air sungai setelah filtrasi menunjukkan penurunan dari semua membran yang dimodifikasi.
Collections
- Master Theses [374]