Analisis Nuansa Makna dan Penggunaan Verba Narau dan Benkyousuru dalam Kalimat Bahasa Jepang
View/ Open
Date
2019Author
Sari, Indah Permata
Advisor(s)
Pujiono, Mhd.
Metadata
Show full item recordAbstract
Linguistik adalah ilmu yang membahas tentang bahasa.Secara umum, linguistik adalah ilmu yang digunakan sebagai dasar dalam mempelajari bahasa.Dalam Bahasa Jepang sinonim disebut ruigigo, yaitu beberapa kata yang memiliki bunyi ucapan yang berbeda namun memiliki makna yang sangat mirip.Ruigigo terdapat dalam semua kelas kata bahasa Jepang, salah satunya adalah verba. Contoh verba yang bersinonim adalah verba narau dan benkyousuru, dimana kedua verba ini memiliki arti yang sama dalam bahasa Indonesia yaitu “belajar”, tapi peenggunaannya berbeda.
Penelitian ini berjudul “Analisis Nuansa Makna Dan Penggunaan Verba Narau Dan Benkyousuru Dalam Kalimat Bahasa Jepang”.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui nuansa makna verba narau dan benkyousuru dan untuk mengetahui penggunaan verba narau dan benkyousuru.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode kualitatif deskriptif dan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan yang diperoleh melalui penelitian pustaka.Cara pengumpulan data yang dilakukan dengan mengumpulkan buku-buku atau artikel yang ada hubungannya dengan topik pembahasan penelitian.
Hasil yang ditemukan oleh penulis adalah verba narau dan benkyousurumemiliki perbedaan makna maupun penggunaan. Narau cenderung digunakan untuk mempelajari hal-hal yang bersifat keterampilan, untuk mempelajari keterampilan tersebut diperlukan latihan berulang-ulang, serta memerlukan pengajar. Verba benkyousuru cenderung memiliki makna belajar ilmu pengetahuan dan pelajaran di sekolah secara individual atau tanpa bantuan orang lain.
Melalui hasil penelitian ini diharapkan pelajar bahasa Jepang dapat memahami nuansa makna mengenai verba narau danbenkyousuru. Untuk penelitian selanjutnya mengenai sinonim, diharapkan lebih banyak dilakukan lagi sebagai upaya untuk memahami makna kata-kata yang bersinonim dalam bahasa Jepang.
Collections
- Undergraduate Theses [525]