Deskripsi Penggunaan dan Fungsi Musik dalam Ibadah Minggu di Gereja Huria Kristen Batak Protestan Menteng Resort Medan Tenggara
View/ Open
Date
2019Author
Antonio, Yohannes
Advisor(s)
Tarigan, Perikuten
Sembiring, Bebas
Metadata
Show full item recordAbstract
Skripsi ini berjudul: “Deskripsi Penggunaan dan Fungsi Musik dalam Ibadah
Minggu di Gereja Huria Kristen Batak Protestan Menteng Resort Medan Tenggara.”
Tulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan dan fungsi Musik dalam
peribadahan serta menganalisis contoh musik dalam masing-masing waktu
peribadahan (ibadah pagi, siang dan sore).
Untuk mendeskripsikan penggunaan dalam peribadahan gereja HKBP
Menteng Medan, penulis menggunakan teori Uses and Function menurut Alan P
Merriam. Untuk mengkaji fungsi musik, penulis menggunakan beberapa fungsi dari
10 fungsi musik menurut Alan P. Merriam yang dapat diaplikasikan dalam
peribadahan gereja HKBP Menteng Medan serta teori notasi preskriptif dan deskriptif
menurut Charles Seeger dalam transkripsi untuk menyertakan contoh musik sebagai
pengiring nyanyian jemaat dalam masing-masing waktu peribadahan. Penelitian ini
menggunakan metode penelitian kualitatif Bogdan dan Taylor (1975: 5) dalam buku
Prof. Dr. H. Kaelan, M.S. (2012: 5).
Hasil penelitian dalam aspek penggunaan musik dalam mengiringi ibadah,
terlihat bahwa terdapat perbedaan penyajian musik dalam masing-masing waktu
dalam. Hasil penelitian dalam aspek fungsi musik, hanya terdapat beberapa fungsi
dari teori 10 fungsi menurut Alan P. Merriam yang dapat diaplikasikan dalam
peribadahan gereja HKBP Menteng Medan.
Collections
- Undergraduate Theses [294]