Hubungan Ekspresi Anaplastic Lymphoma Kinase (ALK) dengan Grading Histopatologi dan Subtipe Molekuler pada Penderita Karsinoma Payudara Invasif
View/ Open
Date
2019Author
Doloksaribu, Rini Flora
Advisor(s)
Delyuzar, H
Alferraly, T. Ibnu
Metadata
Show full item recordAbstract
Background: Breast carcinoma is the second most common cancer in the world and
is the most common cancer among women. Research on protein expression is
associated with prognosis and opportunities for providing therapeutic agents. Recent
research examines ALK with various characteristics in breast cancer. Anaplastic
Lymphoma Kinase (ALK) is a tyrosine kinase receptor that plays a role in the signal
transduction pathway, including the ERK, JAK / STAT, and PI3K-PKB / Akt
pathways, that will cause proliferation and cell survival.
Objective: To analized the immunohistochemical expressions of ALK association
with histological grading and molecular subtypes of invasive breast carcinoma
patients.
Material dan Methods: Formalin-fixed paraffin-embedded tissue blocks of 44
invasive breast carcinoma patients were immunohistochemically studied for ALK
expressions. All clinicopathological characteristics were obtained through medical
records and pathology archives.
Results: This study found that positive ALK expression of 40 cases (90.1%), while a
negative ALK expression of 4 cases (9.1%). The mean age of patients with invasive
breast carcinoma was 47.40 (± 10.57) years. Patients with positive ALK expression
had an average age of 46.08 ± 10.64 years, and the highest tumor size was T3 (75%).
All cases with negative ALK expression were invasive carcinoma NST. This study
also found that there was no relationship of ALK expression with grading and
molecular subtypes in invasive breast carcinoma.
Conclusions: These findings can be considered in using ALK as a determinant of
prognosis and therapeutic agents. The use of other biological markers and validation
by using larger samples and more even distribution is needed for the determination of
a more precise prognosis in this study. Latar Belakang: Karsinoma payudara adalah kanker paling umum kedua di dunia
dan merupakan kanker yang paling sering di antara perempuan. Penelitian mengenai
ekspresi protein dihubungkan dengan prognosis dan peluang pemberian agen terapi
telah banyak dilakukan. Penelitian terbaru meneliti ALK dengan berbagai karateristik
pada kanker payudara. Anaplastic Lymphoma Kinase (ALK) adalah reseptor tirosin
kinase yang berperan dalam jalur transduksi sinyal, ,meliputi jalur ERK, JAK/STAT,
dan PI3K-PKB/Akt, dimana jalur ini akan menimbulkan proliferasi dan ketahanan
hidup sel.
Tujuan: Untuk menilai hubungan ekspresi imunohistokimia ALK dengan grading
histopatologi dan subtipe molekuler pda karsinoma payudara invasif.
Bahan dan Metode: Blok parafin jaringan yang terfiksasi formalin dari 44
penderita karsinoma payudara invasif digunakan untuk meneliti ekspresi ALK
secara immunohistokimia. Seluruh karakteristik klinikopatologi didapatkan melalui
rekam medis dan arsip patologi.
Hasil: Pada penelitian ini dijumpai ekspresi ALK positif sebanyak 40 kasus (90,1%),
sedangkan ekspresi ALK negatif sebanyak 4 kasus (9,1%). Rerata usia penderita
karsinoma payudara invasif adalah 47,40 (±10,57) tahun. Penderita dengan ekspresi
ALK positif memiliki rerata usia 46,08 ± 10,64 tahun, dan ukuran tumor terbanyak
adalah T3 (75%). Seluruh kasus dengan ekspresi ALK negatif merupakan invasive
carcinoma NST. Penelitian ini juga menemukan bahwa tidak ada hubungan ekspresi
ALK dengan grading dan subtipe molekuler pada karsinoma payudara invasif.
Simpulan: Temuan ini dapat menjadi pertimbangan dalam menggunakan ALK
sebagai penentu prognosis dan agen terapi. Penggunaan penanda biologis lainnya
dan validasi dengan menggunakan sampel yang lebih besar dan distribusi yang
lebih merata diperlukan untuk penentuan prognosis yang lebih tepat pada penelitian
ini.
Collections
- Master Theses [123]