Potensi Air Terjun Bah Biak Sebagai Destinasi Wisata di Kabupaten Simalungun
View/ Open
Date
2019Author
Pasaribu, Lasmaria Arnita
Advisor(s)
Surbakti, Asmyta
Metadata
Show full item recordAbstract
Simalungun merupakan kabupaten yang berada di wilayah provinsi Sumatera Utara kabupaten Simalungun memiliki beberapa destinasi wisata salah satunya Air Terjun Bah Biak. Destinasi wisata Air Terjun Bah Biak terletak di desa Bah Biak kecamatan Sidamanik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui potensi dan bagaimana peranan masyarakat dalam mengelola destinasi wisata Air Terjun Bah Biak. Metode penelitian yang digunakan penulis adalah penelitian kepustakaan dengan cara mengumpulkan data melalui buku-buku, internet dan penelitian lapangan melalui wawancara. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa potensi destinasi wisata alam Air Terjun Bah Biak yaitu air terjun dengan tiga aliran yang segar, dingin, bersih dan langsung jatuh ke kolam melalui bebatuan, Air Terjun Bah Biak bermuara dari beberapa mata air yang mengalir menjadi satu. Peranan masyarakat terlihat dari kegiatan membuka jasa usaha di kawasan destinasi.
Collections
- Diploma Papers (Tourism) [303]