Pengaruh Sodium Hipoklorit, Edta dan Larutan Kitosan Molekul Tinggi Terhadap Tingkat Denaturasi dan Erosi Kolagen Dentin Saluran Akar (Penelitian In Vitro)
View/ Open
Date
2020Author
Perabuwijaya, Benny
Advisor(s)
Abidin, Trimurni
Agusnar, Harry
Metadata
Show full item recordAbstract
Root canal treatment is carried out to maintain the function of the teeth
that are currently or have suffered a pulp injury or inflammation. The focus of root
canal treatment is directed at the stages of cleaning and shaping through the root
canal cleaning procedure using a chemomechanical approach, which is a combination
of instrumentation with metal-based tools and irrigation with chemical solutions, and
root canal filling procedures. Various methods are carried out to increase the work
effect of the irrigation solution including sonic activation. Side effects caused by a
combination of irrigation chemical solutions encourage many researchers to look for
alternative materials that are safer, more biocompatible and more profitable. Chitosan
is the most promising ingredient. Objective: The purpose of this study is to compare
the differences in the use of sodium hypochlorite irrigation solutions, EDTA and
chitosan as irrigation solutions that can protect dentin collagen from denaturation and
erosion. Methods: Thirty-two single-rooted premolar teeth were divided into eight
groups, each containing four samples. Samples were treated with root canal treatment
with a combination of sodium hypochlorite solution, EDTA and high molecular
chitosan with conventional irrigation techniques and sonic activation techniques.
Calcium degradation was measured by EDX machine, the level of denaturation and
erosion was measured by histopathology and FTIR. Results: The highest calcium
degradation in the group with a combination of sodium hypochlorite, EDTA and high
molecular chitosan activation methods. The lowest denaturation and erosion of
collagen is found in samples with a combination of sodium hypochlorite, EDTA and
high molecular chitosan activation methods. Conclusion: High molecular chitosan
0.2% can protect dentin collagen from denaturation and erosion of root canal
irrigation solution. Perawatan saluran akar dilakukan untuk mempertahankan fungsi gigi
geligi yang sedang ataupun pernah mengalami cedera pulpa ataupun terinflamasi.
Fokus perawatan saluran akar diarahkan pada tahapan pembersihan dan pembentukan
(cleaning and shaping) melalui prosedur pembersihan saluran akar menggunakan
pendekatan kemomekanis, yakni kombinasi instrumentasi dengan alat berbahan metal
dan irigasi dengan larutan kimia, dan prosedur pengisian saluran akar. Berbagai
metode yang dilakukan untuk meningkatkan efek kerja dari larutan irigasi
diantaranya adalah dengan aktivasi sonik. Efek samping yang disebabkan oleh
kombinasi larutan kimia irigasi mendorong banyak peneliti untuk mencari bahan
alternatif yang lebih aman, lebih biokompatibel dan lebih menguntungkan. Kitosan
merupakan bahan yang paling menjanjikan. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah
untuk membandingkan perbedaan penggunaan larutan irigasi sodium hipoklorit,
EDTA dan kitosan sebagai larutan irigasi yang dapat menjaga kolagen dentin dari
denaturasi dan erosi. Metode: Tiga puluh dua gigi premolar berakar tunggal dibagi
menjadi delapan kelompok, masing-masing berisi empat sampel. Sampel diberi
perlakuan perawatan saluran akar dengan kombinasi larutan sodium hipoklorit, EDTA
dan kitosan molekul tinggi dengan teknik irigasi konvensional dan teknik aktivasi
sonik. Degradasi kalsium diukur dengan mesin EDX, tingkat denaturasi dan erosi
diukur dengan histopatologi dan FTIR. Hasil: Degradasi kalsium tertinggi di
kelompok dengan kombinasi sodium hipoklorit, EDTA dan kitosan molekul tinggi
metode aktivasi. Denaturasi dan erosi kolagen paling rendah dijumpai di sampel
dengan kombinasi sodium hipoklorit, EDTA dan kitosan molekul tinggi metode
aktivasi. Kesimpulan: Kitosan molekul tinggi 0,2% mampu menjaga kolagen dentin
dari denaturasi dan erosi larutan irigasi saluran akar.
Collections
- Master Theses [55]