Analisis Fungsi, Makna Teks, dan Struktur Melodi, Mantra Jamu Laut (Ikan Skatimuno) pada Masyarakat Melayu di Tanjung Tiram, Kabupaten Batubara
View/ Open
Date
2019Author
Mahardi, Iqbal
Advisor(s)
Takari, Muhammad
Arifninetrirosa
Metadata
Show full item recordAbstract
Skripsi ini berjudul “Analisis Fungsi , Makna Tekstual, dan Struktur Melodi Mantra Jamu Laut (Ikan Skatimuno) dalam Upacara Ritual Melaut Pada Masyarakat Melayu, di Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Batubara” Penulis menganalisis Mantra terhadap penghuni laut yang terdapat pada masyarakat melayu di Desa Tanjung Tiram kecamatan Tanjung Tiram kabupaten Batubara. Skripsi ini fokus mengkaji fungsi, makna teks dan struktur melodi Mantra Jamu Laut yang digunakan pada upacara ritual melaut yang merupakan salah satu kebudayan masyarakat Melayu yang bertempat tinggal di tepi pantai. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan teknik penelitian lapangan melalui proses kerja yaitu : studi kepustakaan, ovbservasi, wawancara, perekaman atau dokumentasi kegiatan, dan transkripsi. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa (1) fungsi salah satunya adalah sebagai media komunikasi pada penghuni laut.(2) makna teks yang terkandung yaitu berupa harapan dan doa bagi nelayan dan juga masyarakat Tanjung Tiram.(3) Struktur melodi Mantra Jamu laut menggunakan birama free meter, kontur statis Statis atau seluruh nada yang di lafalkan hampir sama dengan teks yang berbeda. Tangga nada tritonik (G, A, B), wilayah nada tersmayor, interval prima murni, terdiri dari satu formula melodi, satu pola kadensa.
Collections
- Undergraduate Theses [294]