dc.description.abstract | Dalam penelitian ini penulis membahas ANALISIS SOSIOLOGI SASTRA CERITA RAKYAT BATU DEBATA IDUP. Masalah dalam penelitian ini adalah unsur intrinsik cerita rakyat Batu Debata Idup, nilai-nilai sosiologi sastra yang terkandung dalam cerita rakyat Batu Debata Idup dan pandangan masyarakat terhadap cerita Batu Debata Idup. Cerita rakyat Batu Debata Idup merupakan salah satu bentuk cerita yang dimiliki masyarakat Batak Toba, yang tepatnya berada di desa Simangulampe, Kecamatan Baktiraja, Kabupaten Humbang Hasundutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur cerita dan mengetahui nilai-nilai sosiologi sastra cerita rakyat Batu Debata Idup. Susunan cerita dan peristiwa yang terjadi dalam cerita rakyat Batu Debata Idup terstruktur dan diterjemahkan menjadi sebuah cerita serta menggali nilai budaya didalamnya. Metode yang dipergunakan dalam menganalisis masalah penelitian ini adalah metode deskriptif dengan teknik penelitian lapangan. Penelitian ini menggunakan teori strukturan dan teori sosiologi sastra. Adapun unsur-unsur intrinsik yang ada dalan cerita ini meliputi: tema, alur atau plot, latar atau setting, dan perwatakan atau penokohan. Cerita rakyat Batu Debata Idup dipercayai pada zaman dulunya memiliki kekuatan super natural serta dijadikan sebagai tempat penyembahan. Berdasarkan penelitian ini, hingga kini Batu Debata Idup masih terletak di desa Simangulampe Kecamatan Baktiraja. | en_US |