Penerapan Literasi Sekolah di SMA Negeri 3 Medan
View/ Open
Date
2020Author
Limbong, Lestari Lamindo
Advisor(s)
Siahaan, Hotlan
Metadata
Show full item recordAbstract
Di Era milenial saat ini sangat penting kita memiliki kemampuan Literasi . Kalida & Mursyid (2011:103) mendefinisikan literasi adalah melek aksara, bukan sekedar mampu untuk membaca, menulis, dan berhitung, tetapi juga mampu memanfaatkannya sebagai alat untuk berkomunikasi, menyampaikan berbagai ide dan gagasan kepada orang lain yang berguna untuk meningkatkan kualitas hidup seseorang.
Kemampuan literasi seseorang juga akan berpengaruh bagaimana seseorang itu berkomunikasi dengan yang lainnya. Misalnya jika dia berkomunikasi dengan yang lebih tua maka dia akan berbicara sopan dan tau menempatkan kata- kata yang baik agar lawan bicaranya tidak sakit hati dan membedakan gimana dia berbicara dengan kawan seusianya.
Literasi informasi erat kaitannya dengan perpustakaan karena diperustakaan kita menemukan banyak informasi. Menurut Darmono (2007 : 1), ”Perpustakaan sekolah sebagai salah satu sarana pendidikan penunjang kegiatan belajar siswa memegang peranan yang sangat penting dalam dalam memacu tercapainya tujuan pendidikan di sekolah”. Dengan adanya perpustakaan di sekolah siswa akan lebih mudah mencari informasi penunjang pembelajaran mereka.
Perpustakaan SMA Negeri 3 Medan sangat berpengaruh terhadap minat baca para siswa yang berada disana. Akan tetapi cara agar perpustakaan tersebut banyak didatangi oleh para siswa maka sekolah membuat kebijakan yang menarik minat siswa atau dengan cara memfasilitasi perpustakaan dengan memadai, memberi kenyamanan agar betah berada diperpustakaan dan harus memiliki pustakawan yang ramah terhadap pengunjung.
Collections
- Diploma Papers [230]