dc.description.abstract | Bahasa adalah sistem lambang yang berwujud bunyi atau bunyi ujar. Lambang bunyi adalah suatu pengertian, suatu konsep, suatu ide, atau suatu pikiran yang ingin disampaikan dalam wujud bunyi itu (Chaer, 1995:3). Dengan demikian, bahasa memiliki fungsi yaitu sebagai media dalam penyampaian informasi berisi gagasan, pemikiran, dan hasrat yang digunakan masyarakat untuk beromunikasi yang berperan dalam berbagai aspek kehidupan manusia.
Skripsi ini menganalisis dan menjelaskansinonimiidan yasashii. Sinonimiidanyasashiidiketahui mempunyai makna dan fungsi yang berbeda-beda sesuai dengan konteks kalimatnya.
Penulisan skripsi ini bertujuan untuk mengetahui makna dan fungsi sinonim ii dan yasashii secara kontekstual di dalam buku cerita “ii kotoba” karya minakawa shuichi dan Kamus Pemakaian Bahasa Jepang Dasar I digunakan sebagai sumber data.
Untuk itu, penelitian ini menggunakan metode penelitian secara deskriptif dan kepustakaan. Data-data yang diperoleh melaui metode penelitian pustaka (Library Research) yaitu teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara mengumpulkan buku-buku atau artikel yang ada hubungannya dengan topik pembahasan penelitian
Hasil analisis data menunjukkan makna ii adalah (1) baik, (2) bagus, (3) indah, (4) baik, (5) cocok, (6) sesuai. Adjektif ii berfungsi untuk: (1) (keadaan baik yang memenuhi persyaratan atau cocok/sesuai, juga, sesuai dengan kesukaan), (2) (baik menurut tolak ukur baik-buruk) yang berfungsi untuk menunjukkan sikap atau perilaku seseorang yang dianggap bagus atau baik, (3) menunjukkan cukup baik untuk persyaratan atau tolak ukur; juga sudah cukup dan tidak diperlukan lagi lebih dari itu, (4) menunjukkan keadaan baik yang memenuhi persyaratan atau cocok/sesuai, juga, sesuai, dengan kesukaan, (5) menunjukkan keadaan baik, yang sesuai dengan selera disebut karena memenuhi persyaratan.
Sedangkan makna yasashii adalah lemah-lembut yang berfungsi untuk menunjukkan seseorang yang mempunyai hati dan sikap yang lemah-lembut. | en_US |