dc.description.abstract | Perpustakaan Perguruan Tinggi merupakan perpustakaan yang terdapat di dalam lingkungan Perguruan Tinggi yang bertugas membantu Perguruan Tinggi dalam melaksanakan program Tri dharma Perguruan Tinggi dengan memberikan layanan informasi untuk keperluan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Hal di atas, dijelaskan oleh Amin Abdullah (2007:10) dalam karangannya yangberjudul dasar-dasar ilmu perpustakaan dan informasi bahwa perpustakaan perguruan tinggi merupakan unit pelaksana teknis perguruan tinggi yang bersama-sama dengan unitlain turut melaksanakan Tri dharma perguruan tinggi dengan cara memilih, menghimpun,mengolah, merawat, dan melayankan sumber informasi, khususnya kepada lembaga induknya maupun kepada masyarakat pada umumnya. | en_US |