Ekranisasi Novel “Weiwei Yixiao Hen Qingcheng” Karya Gu Man ke Bentuk Film “Weiwei Yixiao Hen Qingcheng” Karya Zhao Tianyu
View/ Open
Date
2020Author
Situmeang, Restuima
Advisor(s)
Pujiono, Mhd.
Ayuningtias, Niza
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian ini berjudul “ Ekranisasi Novel WeiWei Yixiao Hen Qingcheng karya Gu Man ke bentuk film WeiWei Yixiao Hen Qingcheng karya Zhao Tianyu.” Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan ekranisasi alur, latar, tokoh dan penokohan dalam bentuk aspek penciutan dan penambahan dalam ekranisasi novel ke film Weiwei Yixiao Hen Qingcheng. Teori yang digunakan dalam penelitian adalah Teori Ekranisasi menurut Eneste yang membahas tiga bagian ekranisasi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa proses alih wahana dari novel ke film WeiWei Yixiao Hen Qingcheng menimbulkan berbagai perubahan pada aspek penciutan dan penambahan yang menyangkut kepada unsur alur, latar, tokoh dan penokohan. Penciutan alur, latar, tokoh dan penokohan terjadi karena media yang digunakan dalam pembuatan novel dan film berbeda. Penambahan alur, latar, tokoh dan penokohan dalam film secara keseluruhan masih relevan dengan cerita yang terdapat pada novel, hanya saja pada visualisasi dalam film ditampilkan lebih menarik sehingga cerita dalam film tidak monoton seperti yang terdapat dalam novel. This study is entitled "The extrusion of the WeiWei Yixiao Hen Qingcheng novel by Gu Man into the film form WeiWei Yixiao Hen Qingcheng by Zhao Tianyu." This study aims to describe the expansion of the plot, setting, characters and characterizations in the form of shrinking aspects and additions in the extraction of the novel to the Weiwei Yixiao Hen Qingcheng film. The theory used in this research is the Ekranization Theory according to Eneste which discusses three parts of ekranization. Based on the research results, it can be concluded that the process of transferring the vehicle from the novel to the WeiWei Yixiao Hen Qingcheng film caused various changes in the aspects of shrinkage and additions related to plot, setting, character and characterization elements. The shrinking of the plot, setting, characters and characterizations occurs because the media used in making novels and films are different. The addition of plot, setting, characters and characterizations in the film as a whole is still relevant to the story in the novel, it's just that the visualization in the film is more attractive so that the story in the film is not monotonous as it is in the novel.
Collections
- Undergraduate Theses [300]