Studi Karakteristik Konsolidasi dan Kuat Geser dari Pengujian Konsolidasi dan Triaksial Uu pada Tanah Lunak di Daerah Kampung Susuk Medan
View/ Open
Date
2014Author
Damanik, Dermina Roni Santika
Advisor(s)
Roesyanto
Iskandar, Rudi
Metadata
Show full item recordAbstract
Soft soil is one that is problematic soils in the sector of construction. Soft soil has two main problems, namely the low shear strength and large compressibility. Low shear strength resulted in limited load that can work on it while the large compressibility resulted a settlement after the construction is completed.
Soft soil in Medan can be found in Kampung Susuk area of Medan city. This research aims to study the shear strength and settlement of soft soil are found in that area so that the expected results will be used as input to build a construction in the area.
This research was carried out by consolidation testing and triaxial testing unconsolidated undrained (UU) of the soft soil samples taken from the Kampung Susuk area is then compared with the Plaxis program based on parameters obtained from laboratory test results.
Based on the research that has been done, the parameters obtained for bearing-capacity of cohesion cu worth 99 kN/m2 and characteristics of settlement of coefficient of consolidation Cv worth 3.307 x 10-8 m2/s with the value of compression index Cc is 0.0997 and recompression index Cr is 0.0344. In triaxial testing Plaxis program at confining stress σ3 = 50 kN/m2 obtained deviator stress (σ1-σ3) are 211,89 kN/m2 and value of deviator stress (σ1-σ3 ) at laboratory are 203,7 kN/m2. Tanah lunak atau soft soil merupakan salah satu tanah yang bermasalah di bidang konstruksi. Tanah lunak memilikidua permasalahan utama yaitu kuat geser yang rendah dan kompresibilitasnya yang besar. Kuat geser yang rendah mengakibatkan terbatasnya beban yang dapat bekerja diatasnya sedangkan kompresibilitas yang besar mengakibatkan terjadinya penurunan setelah pembangunan selesai.
Tanak lunak di kota Medan dapat dijumpai di kelurahan Kampung Susuk kecamatan Medan Selayang Medan. Penelitian ini bertujuan mempelajari besar kuat geser dan penurunan dari tanah lunak yang terdapat di daerah tersebut sehingga diharapkan hasilnya nanti dapat dijadikan masukan dalam mendirikan suatu konstruksi di daerah tersebut.
Penelitian ini dilaksanakan dengan melakukan pengujian konsolidasi dan pengujian triaksial unconsolidated undrained (UU) terhadap sampel tanah lunak yang diambil dari kelurahan Kampung Susuk yang kemudian dibandingkan dengan program Plaxis berdasarkan parameter yang diperoleh dari hasil uji laboratorium.
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, diperoleh parameter untuk daya dukung yaitu nilai kohesi (cu) sebesar 99 kN/m2dan untuk karakteristik penurunan diperoleh nilai koefisien konsolidasi (Cv) sebesar 3,307 x 10-8 m2/dtk dengan nilai compression index (Cc) sebesar 0,0997 dan recompression index (Cr) sebesar 0,0344. Pada pengujian triaksial dengan program Plaxis pada kondisi tegangan sel (σ3) = 50 kN/m2, diperoleh nilai tegangan normal σ1-σ3 adalah 211,89 kN/m2 dan pada pengujian di laboratorium σ1-σ3 adalah 203,7 kN/m2.
Collections
- Master Theses [237]