Analisis Keragaman Beberapa Genotipe Tanaman Tebu (Saccharum Spp.) di Sumatera Utara Berdasarkan Marka RAPD (Random Amplified Polymorphism DNA)
View/ Open
Date
2015Author
Tarigan, Margaretta Juliana
Advisor(s)
Putri, Lollie Agustina P
Damanik, Revandy I. M
Metadata
Show full item recordAbstract
The objective of research was to determine the genetic diversity and patterns of
genetic relationship several genotypes of sugarcane in North Sumatra based on
RAPD markers . This study was conducted from April to October 2014 in
Integrated Laboratory Faculty of Medicine, University of North Sumatra, Medan.
The results showed that there were 30 accessions of sugarcane in North Sumatra
diversity and analyzed genetic material based on RAPD markers. Total number of
primers used are 13 primers but only 10 primers can amplify the DNA template
and produce reproductive DNA fragments. Total band produced is 64 and scored
by using 10 primers which obtained 61 polymorphic bands . The number of bands
produced per primer ranged 4-9 and the band size ranges between 218 -2931 bp.
Polymorphic percentage mean and Polymorphic Information Content (PIC) of - 10
primers used respectively is 95.14 % and 0.392 .Analysis of genetic distance and
dendogram using Software Darwin 5.05. Dice similarity coefficient is used to form
the dendogram. From the analysis of genetic distance and dendogram, 30
accessions of sugarcane North Sumatra grouped into 3 clusters . The coefficient of
genetic distances ranging from 0.063 (BZ 134 Tanjung Jati and BZ 134 Hamparan
Perak) - 0.778 ( Berastagi Berastagi and Cenning). Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui keragaman genetik dan pola
kekerabatan beberapa genotipe tebu di Sumatera Utara berdasarkan marka RAPD.
Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April sampai dengan bulan Oktober 2014 di
Laboratorium Terpadu Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara Medan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada 30 aksesi tanaman tebu di Sumatera
Utara yang dianalisis keragaman dan kekerabatan materi genetiknya berdasarkan
marka RAPD. Berdasarkan skrining primer yang digunakan sebanyak 13, ternyata
10 primer dapat mengamplifikasi template DNA dan menghasilkan fragmen DNA
yang reproduktif. Dihasilkan total pita sebanyak 64 dan diskoring dengan
menggunakan 10 primer dimana pita polimorfik diperoleh sebanyak 61 pita.
Jumlah pita yang dihasilkan per primer berkisar 4 – 9 pita sedangkan ukuran pita
berkisar antara 218 -2931 bp. Rataan persentase polimorphik dan Polymorphic
Information Content (PIC) ke-10 primer yang digunakan masing – masing adalah
95,14 % dan 0,392. Analisa jarak genetik dan dendogram menggunakan Software
Darwin 5.05. Koefisien kemiripan Dice digunakan untuk membentuk dendogram.
Dari hasil analisis jarak genetik dan dendogram, 30 aksesi tebu Sumatera Utara
dikelompokkan menjadi 3 cluster. Koefisien jarak genetik berkisar 0,063 (BZ 134
Tanjung Jati dan BZ 134 Hamparan Perak) - 0,778 (Berastagi Berastagi dan
Cenning).
Collections
- Master Theses [416]