Analisis Bakteri Coliform dan Bakteri Escherichia Coli pada Jamu Cair Tradisional yang Diproduksi di Daerah Perkampungan Kodam Sunggal
View/ Open
Date
2021Author
Nainggolan, Maulina Rahayu Prasasti
Advisor(s)
Maha, Hetty Lendora
Metadata
Show full item recordAbstract
Latar Belakang: Jamu cair tradisional merupakan obat tradisional yang masih banyak dikonsumsi oleh masyarakat karena harganya yang terjangkau serta mudah diperoleh. Jamu gendong merupakan salah satu obat tradisional tidak wajib daftar sehingga pembuatannya tidak dikontrol oleh dinas kesehatan setempat, oleh karena itu kualitas dan kebersihan jamu gendong masih sering diragukan. Disamping itu pengolahan dan penyajiannya masih sederhana, sehingga tidak menutup kemungkinan apabila jamu tersebut tercemar oleh mikroorganisme.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pencemaran bakteri coliform dan Escherichia coli pada jamu cair tradisional yang diproduksi di daerah Perkampungan Kodam Sunggal.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode Most Probable Number. Sampel dibeli dari 2 penjual jamu keliling di Perkampungan Kodam Sunggal. Masing-masing sampel dihitung nilai MPN (Most Probable Number) dengan 2 langkah uji yaitu uji praduga pada media LB (Lactose Broth) dan uji penegasan pada media BGLB (Brilliant Green Lactose Bile Broth).
Hasil: Hasil penelitian diperoleh nilai MPN dari kedua sampel jamu cair yang diperiksa yaitu < 3/ml.
Kesimpulan: Sampel jamu cair tradisional memenuhi persyaratan yang ditetapkan dalam SNI 7388 tahun 2009.
Collections
- Diploma Papers [228]