Pengaruh Pemberian Minyak Kelapa Murni dan Minyak Kedelai terhadap Profil Lipida Tikus Jantan (Rattus Norvegicus)
View/ Open
Date
2013Author
Panjaitan, Rosnike Merly
Advisor(s)
Silalahi, Jansen
Putra, Effendy Delux
Metadata
Show full item recordAbstract
Oils and fats in the diet is a dietary component that could affect lipid
profile for consumers. Virgin coconut oil (VCO) is saturated fat while soybean oil
is unsaturated fat so as to provide a different influence on lipid profile. The
purpose of this research was to know the influence of virgin coconut oil and
soybean oil on the lipid profile in mice males. Mice used was mouse white (Rattus
norvegicus)-sex male with weight of approximately 200 grams. Mouse divided in
to nine groups (each group divided in to 9 rats). The Group I was feed standard
(non-diet), group II were given feed diet high in fat (diet), group III non diet with
VCO, Group IV non diet with soy oil, Group V diet with VCO, Group VI with
soybean oil diets, diet with a combination of Group VII more VCO, diet with a
combination of group VIII oil just as much, the diet with a little Group IX VCO.
Total cholesterol levels, HDL, and triglycerides are measured before treatment,
during treatment and after treatment. Total cholesterol levels, triglycerides and
HDL is measured using CHOD – PAP method, then conducted data analysis with
ANOVA using SPSS version 15 method.
The results for 21 days after treatment, showed that consumption of VCO fed a
diet, increased levels of total cholesterol (1.5%) and HDL (43.5%) but lower levels of
triglycerides (105.1%) differed significantly (p < 0.05) in the control group.
Consumption of soybean oil fed a diet, lower total cholesterol (34.0%) and triglycerides
(81.7%) but increased HDL levels (5.0%). Combination VCO75 + MK25 fed a diet, lower
total cholesterol (35.6%), and triglycerides (257.4%), but increased levels of HDL
(31.8%). Combination VCO25 + MK75 fed a diet lower total cholesterol (91.0%), and
triglycerides (277.8%) and HDL cholesterol (7.0%). Combination VCO50 + MK50 fed a
diet lower total cholesterol (62.2%), and triglycerides (338.6%), but the increase in
HDL cholesterol (16.3%), significantly different (p < 0.05) with each group. Minyak dan lemak dalam makanan merupakan komponen makanan yang
dapat mempengaruhi profil lipida bagi konsumen. Minyak kelapa murni (Virgin
Coconut Oil, VCO) termasuk lemak jenuh sedangkan minyak kedelai termasuk
lemak tak jenuh sehingga dapat memberikan pengaruh yang berbeda terhadap
profil lipida. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian
minyak kelapa murni dan minyak kedelai terhadap profil lipida pada tikus jantan.
Tikus yang digunakan tikus putih (Rattus norvegicus) berjenis kelamin jantan
dengan berat badan ± 200 gram. Tikus terdiri dari sembilan kelompok (setiap
kelompok terdiri dari 9 tikus). Kelompok I diberi pakan standart (non diet),
kelompok II diberi pakan diet tinggi lemak (diet), kelompok III non diet dengan
VCO, kelompok IV non diet dengan minyak kedelai, kelompok V diet dengan
VCO, kelompok VI diet dengan minyak kedelai, Kelompok VII diet dengan
kombinasi lebih banyak VCO, kelompok VIII diet dengan kombinasi minyak
sama banyak, kelompok IX diet dengan kombinasi lebih sedikit VCO. Kadar
kolesterol total, HDL, dan trigliserida diukur sebelum perlakuan, selama
perlakuan dan setelah perlakuan menggunakan metode CHOD-PAP, kemudian
dilakukan analisis data dengan ANOVA menggunakan SPSS versi 15.
Hasil penelitian selama 21 hari setelah perlakuan, menunjukkan bahwa
konsumsi VCO yang diberi diet, meningkatkan kadar kolesterol total (1,5%) dan
HDL (43,5%) tetapi menurunkan kadar trigliserida (105,1%) berbeda secara
signifikan (p < 0,05) dengan kelompok kontrol. Komsumsi minyak kedelai yang
diberi diet, menurunkan kadar kolesterol total (34,0%) dan trigliserida (81,7%)
tetapi kadar HDL meningkat (5,0%). Kombinasi VCO75+MK25 yang diberi diet,
menurunkan kadar kolesterol total (35,6%), dan trigliserida (257,4%), tetapi
meningkatkan kadar HDL (31,8%). Kombinasi VCO25+MK75 yang diberi diet
menurunkan kadar kolesterol total (91,0%), dan trigliserida (277,8%) serta kadar
HDL (7,0%). Kombinasi VCO50+MK50 yang diberi diet menurunkan kadar
kolesterol total (62,2%), dan trigliserida (338,6%), tetapi meningkatkan kadar
HDL (16,3%), berbeda secara signifikan (p < 0,05) dengan tiap kelompok.
Collections
- Magister Theses [356]