Analisis Faktor-Faktor Penyebab Keterlambatan Proyek Konstruksi Jembatan di Sumatera Utara dan Aceh
View/ Open
Date
2012Author
Suita, Diana
Advisor(s)
Surbakti, Medis Sejahtera
Metadata
Show full item recordAbstract
One of the problems in bridge construction project is the delay in the project implementation. All parties involved in the project, such as the owner and the contractor, actually do not want this to occur. The delay in the implementation of the project can be identified as the difference between the time of the implementation and the schedule which has been planned in the contract. Therefore, the delay of the bridge construction project means that the project cannot be finished on time as it is embodied in the contract.
The aim of the research was too analyze some factors which caused the delay in the implementation of construction project in North Sumatera and Aceh. The data were gathered by distributing surveying questionnaires. The management aspects in the questionnaires comprised of six study aspects and 61 kinds which caused the delay in the implementation of the bridge construction project in North Sumatera and Aceh. These 61 kinds of the delay were based on previous studies and certified by the experts from the owner as expert staffs in road and bridge planning, General Superintendents (GS), who work for the contractor of Non-BUMN and the commercial staffs who work for the contractor of BUMN. There were 71 questionnaires from the owner’s respondents of the National Road Planning Center 1 of The Departments of Public Works, Jalan Sakti Lubis, the contractor respondents of Non-BUMN, BUMN in North Sumatera, and contractor respondents on Non-BUMN in Aceh. The data are analyzed quantitatively with the assumption according to the research of The Ordinance Department of US Army and Ballistic Research Laboratory (BRL) in the ACE Formula which promulgates correlation, Non Parametric, Ordinal Variable, Spearman Corelation, Concordance of Kendall Correlation and Mean Rank.
The statistical analysis, using Mean Rank Method, Kendall Correlation and Spearman Correlation indicated that the same last result in determining the main factors which caused the delay in the implementation of bridge construction project in North Sumatera and Aceh were as follows: the first rank is the influence of the system of work inspection, control and evaluation (X5). The second rank is the system of organization. Coordination and communication (X3). The third rank is the influence of the aspects of preparation/making ready resources (X4). The fourth rank is the influence of the other aspects/the aspects beyond the capacity of the owner and the contractor (X6). Salah satu masalah yang terjadi pada proyek konstruksi jembatan adalah keterlambatan pelaksanaan proyek. Keterlambatan pelaksanaan proyek jembatan ini tidak diinginkan oleh semua pihak-pihak yang terlibat pelaksanaan proyek antara lain: pemilik (owner) dan kontraktor. Keterlambatan pelaksanaan proyek konstruksi jembatan dapat diidentifikasi sebagai adanya perbedaan waktu pelaksanaan pekerjaan dengan jadwal yang direncanakan pada dokumen kontrak. Dengan demikian ketika proyek konstruksi jembatan tersebut terlambat, artinya pelaksanaan pekerjaan proyek tersebut tidak dapat diselesaikan sesuai kontrak.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor penyebab keterlambatan proyek jembatan di wilayah Sumatera Utara dan Aceh. Analisis dilakukan dengan menyebarkan survei kuesioner. Tinjauan aspek manajemen pada kuesioner ditetapkan sebanyak 6 aspek kajian dengan 61 jenis penyebab keterlambatan proyek jembatan dalam penelitian ini khususnya di Sumatera Utara dan Aceh. Penetapan sebanyak 61 jenis penyebab keterlambatan proyek jembatan didasari penelitian-penelitian sebelumnya dan disetujui oleh pakar-pakar yang berasal dari instansi pemilik (owner) dengan posisi staff ahli perencanaan jalan dan jembatan, General Superintendent (GS) yang bekerja di kontraktor Non-BUMN dan staff komersial yang bekerja di kontraktor BUMN. Total kuesioner yang diperoleh sebanyak 71 dari responden pemilik (owner) Departemen Pekerjaan Umum Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional I (BBPJN I) di jalan Sakti Lubis, responden kontraktor Non-BUMN, BUMN di Sumatera Utara dan responden kontraktor Non- BUMN di Aceh. Analisis data kuantitatif dengan asumsi menurut penelitian The Ordance Department of US Army and Ballistic Research Laboratory (BRL) didalam formula ACE menetapkan korelasi, Non Parametrik, Variabel Ordinal, korelasi Spearman, konkordansi korelasi Kendall dan rata-rata ( mean rank).
Analisis statistik dengan menggunakan metode mean rank, korelasi konkordansi Kendall dan korelasi Spearman menunjukkan hasil akhir yang sama dalam menentukan faktor-faktor utama penyebab keterlambatan proyek jembatan di wilayah Sumatera Utara dan Aceh yaitu: peringkat pertama adalah pengaruh aspek sistem inspeksi, kontrol dan evaluasi pekerjaan (X5). Peringkat kedua adalah pengaruh aspek sistem organisasi, koordinasi dan komunikasi (X3). Peringkat ketiga adalah pengaruh aspek kesiapan/penyiapan sumber daya (X4). Dan peringkat ke empat adalah pengaruh aspek lain-lain/aspek di luar kemampuan pemilik dan kontraktor (X6).
Collections
- Master Theses [237]