Analisis Daya Dukung dan Penurunan Bored PILEØ 120 Cm pada Proyek Jakarta LRT - Corridor 1 (Phase 1) Kelapa Gading - Velodrome - Package P 102 dengan Metode Analitis dan Plaxis 3D
View/ Open
Date
2021Author
Hutapea, Dewi Sartika
Advisor(s)
Roesyanto
Iskandar, Rudi
Metadata
Show full item recordAbstract
Dalam analisis pondasi, besarnya daya dukung dan penurunan yang terjadi merupakan dua hal terpenting mengingat fungsinya sebagai distribusi beban sebuah konstruksi ke tanah. Pondasi harus memiliki daya dukung yang mampu memikul beban diatasnya sehingga sistem tranfer beban ke tanah dapat berjalan dengan tetap mengontrol terhadap penurunan ijin untuk menjaga kestabilan konstruksi di atasnya. Analisis ini bertujuan untuk menghitung besarnya daya dukung dan penurunan yang terjadi pada pondasi bored pile proyek Jakarta LRT-Corridor 1 (Phase 1) Kelapa Gading - Velodrome - Package P 102 secara empiris dengan persamaan yang diberikan oleh O’Neil dan Reese dan dengan metode elemen hingga menggunakan perangkat lunak Plaxis 3D dengan semua tipe mesh. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, daya dukung ultimate bored pile berdasarkan data SPT dengan menggunakan persamaan O’Neil dan Reese adalah 706 ton sedangkan hasil interpretasi loading test dengan metode Davisson memberikan nilai 816 ton, metode Mazurkiewich 950 ton dan metode Chin 761 ton. Analisis Plaxis 3D menghasilkan daya dukung 400 ton dengan metode Davisson, 816 ton dengan metode Mazurkiewich dan 766 ton dengan metode Chin. Untuk besar penurunan bored pile tunggal, secara analitis dengan metode elastis menghasilkan besar penurunan 10,80 mm, analisis Plaxis 3D dengan mesh medium menghasilkan penurunan 70,00 mm, dengan mesh fine memberikan nilai penurunan 79,00 mm dan dengan mesh very fine menghasilkan besar penurunan 89,00 mm sedangkan hasil pengujian pembebanan memberikan besar penurunan 4,26 mm. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa persamaan O’Neil dan Reese memberikan nilai lebih kecil dari pada interpretasi pengujian pembebanan sehingga akan memberikan nilai keamanan yang besar jika digunakan saat desain dan analisis penurunan yang paling mendekati hasil di lapangan adalah analisis dengan Plaxis 3D dengan mesh medium. In the analysis of the foundation, the amount of bearing capacity and the settlement that occurs are the two most important things considering its function as a load distribution of a construction to the ground. The foundation must have a bearing capacity that is able to carry the load on it so that the load transfer system to the ground can run while still controlling the reduction in permits to maintain the stability of the construction on it. This analysis aims to calculate the carrying capacity and the reduction that occurs in the bored pile foundation of the Jakarta LRT-Corridor 1 (Phase 1) Kelapa Gading - Velodrome - Package P 102 empirically with the equations given by O'Neil and Reese and with the element method. to using Plaxis 3D software with all mesh types. Based on the analysis that has been done, the ultimate bearing capacity of the bored pile based on SPT data using the O'Neil and Reese equations is 706 tons, while the results of the interpretation of the loading test using the Davisson method give the value of 816 tons, the Mazurkiewich method is 950 tons and the Chin method is 761 tons. Plaxis 3D analysis yields a bearing capacity of 400 tons from Davisson method, 816 tons from Mazurkiewch method and 766 from Chin method. For the size of a single bored pile reduction, analytically using the elastic method resulted in a reduction of 10,80 mm, Plaxis 3D analysis with a medium mesh resulted in a settlement of 70 mm, with fine mesh giving a decrease value of 79,00 mm and with a very fine mesh yielding a large a decrease of 89,00 mm while the results of the loading test gave a large decrease of 4,26 mm. Based on the results of the analysis, it can be concluded that the O'Neil and Reese equations give a smaller value than the loading test interpretation so that it will provide a great safety value if used during design and reduction analysis that is closest to the results in the field is the analysis with Plaxis 3D with medium mesh.
Collections
- Master Theses [237]