Korelasi Dispersi QT dengan Hipertrofi Ventrikel Kiri pada Penderita Hipertensi
Abstract
Hipertensi akan menyebabkan pengurangan harapan hidup seseorang melalui
peningkatan morbiditas dan mortalitas, karena hipertensi merupakan salah satu
factor resiko utama penyakit kardiovaskuler. (1,2) Hipertensi yang lama menimbulkan
komplikasi pada organ sasaran seperti stroke, gagal ginjal, hipertensif retinopati dan
hivertropi ventrikel kiri. Masalah hipertensi sangat penting di Negara maju dan
sekarang mulai meningkat di Negara berkembang karena perobahan pola hidup dan
status ekonomi masyarakat. (2-4)
Menurut studi Framingham hamper 1/5 penduduk kulit putih di AS yang
berumur > 18 tahun mempunyai tekanan darah diatas 160/95 mmHg dan hamper ½
dengan tekanan darah lebih dari 140/90 mmHg. Insiden hipertensi pada wanita
meningkat diatas umur 50 tahun dan peningkatan ini berhubungan dengan
perubahan pola hormone setelah menopause. Hipertrofi ventrikel kiri ( Left Ventricle
Hypertrophy = LVH) akan meningkatkan morbiditas dan mortalitas melalui, penyakit
jantung koroner, aritmia dan gagal jantung. Tanpa terapi yang adekuat hipertensi
dapat menimbulkan kematian 50% karena penyakit jantung koroner, 30 – 35%
karena stroke dan 10 – 15% karena gagal ginjal. (6,7)
Hipertrofi ventrikel kiri (LVH) ditemukan pada 50% hipertensi tanpa diterapi
yang dideteksi dengan ekokardiografi. Kondisi ini dapat menyebabkan peningkatan
kematian jantung mendadak hingga lima kali dibandingkan dengan penderita
hipertensi tanpa LVH, sehingga dalam penatalaksanaan hipertensi, program
pencegahan LVH merupakan tujuan utama selain penurunan tekanan darah. LVH
memperburuk sirkulasi koroner karena menurunkan cadangan koroner dan
gangguan perfusi miokard. (7,8,9)
Jantung mengalami hipertrofi dalam usaha kompensasi akibat beban tekanan
( pressure over load) atau beban volume (volume overload ) yang mengakibatkan
peningkatan tegangan dinding otot jantung. (4,5,6) Pada awal LVH terjadi gangguan
fungsi diastolic ventrikel kiri yang ditandai dengan penurunan kecepatan pengisian
ventrikel kiri karena kekakuan otot ventrikel. (8,9,10)
Collections
- Master Theses [396]