dc.description.abstract | Sejarah peradaban manusia menunjukkan bahwa bahasa merupakan salah satu unsur penting. Penggunaan dalam kehidupan sehari-hari merupakan kegiatan biasa bagi setiap manusia. Namun, dengan demikian dalam perkembangan berikutnya, para linguis tertarik untuk menghayati, mempelajari, dan mengkaji pentingnya bahasa dalam kehidupan manusia.
Mengingat pentingnya bahasa dalam kehidupan manusia, maka untuk melestarikan kelangsungan penggunaan bahasa, diperlukan suatu konsep pengkajian bahasa secara ilmiah. Konsep inilah yang dikenal dengan istilah Linguistik.
Linguistik adalah kajian ilmu yang berkaitan dengan bahasa atau dapat disebut sebagai induk ilmu bahasa, seperti fonologi, morfologi, sintaksis, dan semantik, Suhardi (2013:13). Dalam linguistik ada beberapa cabang yang mendasari, salah satunya ada yang mengungkap masalah arti dan makna dalam sebuah kalimat yaitu, Semantik. Semantik merupakan Cabang linguistik yang membahas tentang kajian makna kata, frasa dan kalimat, Yule (2015:14). | en_US |