Hubungan Ekspresi Imunohistokimia Transforming Growth Factor Beta-1 (TGF-Β1) dengan Klinikopatologi Karsinoma Ovarium
View/ Open
Date
2021Author
Purba, Fiora Octrin
Advisor(s)
Delyuzar, H.
Betty
Metadata
Show full item recordAbstract
Background: Ovarian carcinoma is a cancer with high mortality in women and despite comprehensive management with surgery and chemotherapy at an advanced stage, the survival rate is still low. TGFβ-1 contributes to the progression of malignancy and its expression is a prognostic predictor and a potential therapeutic target in several malignancies, but the results are mixed in ovarian carcinoma.
Objective: To assess the relationship between TGFβ-1 immunohistochemical expression and various clinicopathological parameters of ovarian carcinoma.
Materials and Methods: Formalin-fixed tissue paraffin blocks from 30 patients with ovarian carcinoma were used as samples and TGFβ-1 immunohistochemical staining was assessed. All clinicopathological characteristics were obtained through medical records or pathology files. The relationship between TGFβ-1 expression and clinicopathology was analyzed using statistical tests using the SPSS program.
Results: TGFβ-1 was expressed in 90% of ovarian carcinoma specimens. Positive expression of TGFβ-1 was mostly found in advanced ovarian carcinoma, older age, histopathological types of serous carcinoma and mucinous carcinoma, and low levels of stromal and intratumor TILs.
Conclusion: There is no significant relationship between positive and negative TGFβ-1 expression with the clinicopathological parameters of ovarian carcinoma. The evaluation of the components of TILs and their relation to TGFβ-1 should be investigated further to open up the possibility of other targeted therapies or combinations. Latar Belakang: Karsinoma ovarium merupakan kanker dengan mortalitas yang tinggi pada wanita dan walaupun tatalaksana komprehensif dengan pembedahan dan kemoterapi pada stadium lanjut, angka ketahanan masih rendah. TGFβ-1 berkontribusi dalam progresi keganasan dan ekspresinya merupakan salah satu prediktor prognosis dan target terapi potensial pada beberapa keganasan, namun hasilnya beragam pada karsinoma ovarium.
Tujuan: Menilai hubungan ekspresi imunohistokimia TGFβ-1 dengan berbagai parameter klinikopatologi karsinoma ovarium.
Bahan dan Metode: Blok parafin jaringan yang terfiksasi formalin dari 30 penderita karsinoma ovarium digunakan sebagai sampel dan dilakukan penilaian pewarnaan imunohistokimia TGFβ-1. Seluruh karakteristik klinikopatologi diperoleh melalui rekam medis atau arsip patologi. Hubungan ekspresi TGFβ-1 dan klinikopatologi dianalisis dengan uji statistic menggunakan program SPSS.
Hasil: TGFβ-1 terekspresi pada 90% spesimen karsinoma ovarium. Ekspresi positif dari TGFβ-1 sebagian besar dijumpai pada karsinoma ovarium stadium lanjut, usia yang lebih tua, tipe histopatologi serous carcinoma dan mucinous carcinoma, serta derajat TILs stroma dan intratumor yang rendah.
Simpulan: Tidak terdapat hubungan yang bermakna antara ekspresi TGFβ-1 positif dan negatif dengan parameter klinikopatologi karsinoma ovarium. Evaluasi komponen TILs dan kaitannya dengan TGFβ-1 harus diteliti lebih jauh untuk membuka kemungkinan terapi target lainnya ataupun kombinasi.
Collections
- Master Theses [123]