dc.description.abstract | Jepang adalah salah satu negara maju yang terletak di Benua Asia, tepatnya di Asia Timur yang dikenal dengan sebutan Negara Matahari Terbit. Kemajuan teknologi dan perkembangan ekonominya sejajar dengan negara-negara maju yang berasal dari benua Amerika dan Eropa. Pada bidang teknologi, Jepang sudah memproduksi mobil, kereta listrik biasa, kereta listrik cepat dan lainnya yang digunakan hampir seluruh negara di dunia. Pada bidang ekonomi, dapat terlihat dari ekspansi perusahaan-perusahaan besar Jepang ke beberapa dunia, termasuk Indonesia. Perusahaan-perusahaan besar di bidang otomotif dan elektronik di Indonesia adalah perusahaan Jepang seperti Toyota, Honda, Toshiba, Sagami dan banyak lainnya.
Saat ini sebagai negara maju, Jepang menjadi negara yang diperhitungkan oleh dunia terutama dalam bidang ekonomi sebagai salah satu parameter keberhasilan Jepang dalam perekonomian. Jepang adalah negara yang berhasil mencapai kesuksesan di segala lini kehidupan dengan berlandaskan pada budaya dan kebiasaan bekerja. Khususnya budaya kerja yang dinilai memiliki peran penting dalam mewujudkan kemajuan dan kemandirian industri negara tersebut. | en_US |