Uji Kinerja Alat Pemotong Kentang Bentuk French Fries
View/ Open
Date
2021Author
Hulu, Revorniati
Advisor(s)
Daulay, Saipul Bahri
Metadata
Show full item recordAbstract
Pemotongan kentang bentuk french fries pada masyarakat umumnya masih
dilakukan secara manual yaitu menggunakan tangan, untuk mengatasi kelemahan
dan kekurangan dari pemotongan kentang tersebut, sehingga dibuatlah alat
pemotong kentang bentuk french fires. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
mendapatkan putaran kecepatan alat (rpm) yang terbaik untuk menghasilkan
potongan kentang bentuk french fries dengan kuantitas dan kualitas terbaik dengan
menggunakan alat pemotong kentang bentuk french fries. Penelitian ini
menggunakan rancangan acak lengkap non faktorial. Putaran kecepatan alat (rpm)
yang digunakan adalah 20 rpm (P1), 30 rpm (P2) dan 40 rpm (P3). Parameter yang
diuji adalah kapasitas efektif alat, rendemen dan efesiensi alat. Pada penelitian ini
putaran (rpm) terbaik pada alat terdapat pada putaran (rpm) 40 rpm. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa kapasitas efektif alat terbesar (220,61 kg/jam) pada
putaran 40 Rpm (P3), Rendemen terbesar (91,33%) pada putaran 40 rpm (P3) dan
efesiensi potongan terbesar (98,67%) terdapat pada putaran 20 rpm (P1). Cutting potatoes in the form of french fries in society is generally still
done manually, namely using hands, to overcome the weaknesses and shortcomings
of cutting potatoes, so that a potato cutter in the shape of french fires is made. The
purpose of this study was to obtain the best rotational speed of the tool (rpm) to
produce pieces of potato in the shape of french fries with the best quantity and
quality by using a potato cutter in the shape of french fries. This study used a nonfactorial
completely randomized design. The rotational speed of the tool (rpm) used
is 20 rpm (P1), 30 rpm (P2) and 40 rpm (P3). The parameters tested are the
effective capacity of the tool, yield and efficiency of the tool. In this study, the best
rotation (rpm) on the tool was at 40 rpm (rpm). The results showed that the largest
effective capacity of the tool (220.61 kg/hour) at 40 rpm (P3), the largest yield
(91.33%) at 40 rpm (P3) and the largest cutting efficiency (98.67%) contained at
20 pm (P1).
Collections
- Undergraduate Theses [1076]
