Melawan Arus: Perjuangan Batalyon Putera Asia di Kota Medan (1947-1949)
Abstract
Skripsi ini ditulis untuk menambah kajian sejarah khususnya mengenai
sejarah lokal di Kota Medan. Skripsi ini membahas mengenai politik dan perjuangan
mempertahankan kemerdekaan Indonesia di Kota Medan. Secara politik, kaum
Republiken berusaha untuk menyebarkan pengaruh desersi di kalangan Tentara
India/Pakistan demi mempertahankan kemerdekaan. Hal tersebut merupakan cikal
bakal perjuangan yang dilakukan oleh Batalyon Putera Asia. Tujuan penulisan skripsi
ini untuk mendeskripsikan proses awal berdirinya Batalyon Putera Asia pada tahun
1947, peranannya dalam perjuangan mempertahankan kemerdekaan Indonesia di
Kota Medan, dan mendeskripsikan akhir dari Batalyon Putera Asia pada tahun 1949.
Hasil penelitian ini menemukan fakta bahwa dugaan Batalyon Putera Asia sebagai
kelompok komunis yang tertulis dalam catatan politik J.J Van De Velde tidak
mendasar tetapi dugaan tersebut dipengaruhi oleh situasi politik pasca dekolonisasi
dan kedekatan Batalyon Putera Asia dengan tokoh komunis Abdul Xarim M.S diawal
pembentukannya. Sebagai kajian sejarah, skripsi ini ditulis dengan menggunakan
Metode Sejarah. Penulisan skripsi ini diawali dengan menentukan topik, lalu
penelusuran sumber (Heuristik) yang dimulai dari sumber primer seperti koran, arsip,
dokumen, catatan, artikel sezaman, yang dapat diakses di Arsip Nasional RI,
Perpustakaan Nasional RI, serta melalui situs-situs online seperti Delpher.nl,
Gahetna.nl, dan Library University Leiden KITLV. Kemudian menelusuri sumbersumber
sekunder seperti buku-buku, jurnal, dan karya ilmiah lainnya yang berkaitan
dengan topik penulisan. Sumber-sumber ini kemudian di kritik (Verifikasi) yang
dimana hasil kritik tersebut akan digunakan untuk melakukan Interpretasi untuk
menghasilkan analisis mengenai topik yang diteliti. Sehingga, hal ini akan berguna
untuk melakukan tahap selanjutnya yaitu tahap penulisan (Historiografi). Kesimpulan
dari penelitian ini adalah berdirinya Batalyon Putera Asia dilatarbelakangi oleh kasus
desersi pada sejumlah Tentara India/Pakistan yang tergabung dalam pasukan Inggris
dan memilih bergabung bersama pejuang Republiken.
Collections
- Undergraduate Theses [335]