dc.description.abstract | Skripsi ini berjudul “Fungsi dan Makna Tari Gobuk pada Masyarakat Melayu Desa Pekan Tanjung Beringin” yang ditinjau dari segi fungsi dan makna adapaun permasalahan dalam skripsi ini, bagaimanakah fungsi tari Gobuk pada masyarakat Desa Pekan Tanjung Beringin, bagaimanakah gerakan tari Gobuk pada masyarakat Melayu Desa Pekan Tanjung Beringin, bagaimana sikap masyarakat Melayu Desa Pekan Tanjung Beringin terhadap tari Gobuk. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui fungsi dan sikap masyarakat Melayu Desa Pekan Tanjung Beringin. Teori yang digunakan teori narawati dan soedarsono membedakan fungsi tari menjadi dua yaitu tari bersifat primer dan sekunder, teori makna yaitu sistem penandaan (semiotik) dalam tari seperti gerak dan property. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah fungsi tari yang bersifat primer dibedakan menjadi tiga yaitu, fungsi tari sebagai sarana ritual dalam tari Gobuk yang bertujuan untuk mengobati orang yang mengalami sakit, fungsi tari sebagai sarana ungkapan pribadi yaitu tentang kerukunan yang tercipta dalam kehidupan masyarakat, menyatukan pendapat dari berbagai etnis, fungsi tari sebagai sarana presentasi estetik, tarian Gobuk dapat dilihat dari tata rias dan tata busana. Fungsi tari bersifat sekunder tari Gobuk yang dulunya hanya sebagai ritual pengobatan berubah menjadi hiburan masyarakat bahkan diadakan pada penyambutan dan acara lainya. Makna gerakan tari Gobuk yaitu terdapat beberapa gerakan pada bentuk tari dan makna property. Kesimpulanya bahwa tari Gobuk pada masyarakat Melayu Desa Pekan Tanjung Beringin adalah salah satu tari tradisional yang mengandung nilai-nilai keaslianya. Tari ini merupakan tari adat diwariskan secara turun temurun. | en_US |