Hubungan Tingkat Depresi dengan Profil Lipid pada Penderita Gagal Ginjal Kronik dengan Hemodialisis Reguler di RSUP Haji Adam Malik Medan
View/ Open
Date
2020Author
Rambe, Fadly Afif
Advisor(s)
Nasution, Habibah Hanum
Nasution, Alwi Thamrin
Metadata
Show full item recordAbstract
Introduction : Depression is widely recognized as the most common psychiatric problem in chronic kidney disease patients undergoing hemodialysis. Depression causes an increase of glucocorticoids and catecholamines hormones, resulting in impaired lipid metabolism.
Objective : This study aims to determine the relationship between depression level and lipid profile in chronic kidney disease patients undergoing hemodialysis.
Methods : This study is a cross sectional study involving 30 respondents at Haji Adam Malik Hospital Medan for the period October – November 2019. Respondents were assessed for their level of depression using the BDI (Beck Depression Inventory) and laboratory examination of total cholesterol, HDL, LDL, and triglycerides.
Results : Of all study subjects, 13 respondents (43.3%) had mild depression, 11 (36.7%) had moderate depression, and 6 (20%) had severe depression. Bivariate analysis found significant relationship between the level of depression and triglyceride levels (p = 0.046).
Conclusion : The more severe degree of depression, the triglyceride levels will tend to increase in patients with chronic kidney disease undergoing hemodialysis. Latar Belakang : Depresi secara luas diakui sebagai masalah kejiwaan yang paling umum pada pasien penyakit ginjal kronik yang menjalani hemodialisis. Depresi menyebabkan peningkatan hormon glucocorticoids dan catecholamines sehingga terjadi gangguan metabolism lipid.
Tujuan : Untuk mengetahui hubungan tingkat depresi dengan profil lipid pasien gagal ginjal kronik dengan hemodialisis reguler.
Metode : Penelitian ini merupakan cross sectional terhadap 30 responden di Rumah Sakit Umum Pusat H. Adam Malik Medan periode Oktober – November 2019. Responden dilakukan penilaian tingkat depresi menggunakan BDI (Beck Depression Inventory) dan pemeriksaan Kolesterol total, HDL, LDL, dan Trigliserida.
Hasil : Dari semua subjek penelitian , 13 responden (43,3%) depresi ringan, 11 orang (36,7%) depresi sedang, dan 6 orang (20%) depresi berat. Analisis bivariat didapatkan hubungan yang signifikan antara tingkat depresi dengan kadar trigliserida (p=0,046).
Kesimpulan : Semakin berat derajat depresi maka kadar trigliserida akan cenderung meningkat.pada pasien gagal ginjal kronik dengan hemodialisis reguler.
Collections
- Master Theses [396]