Bioassay dan Identifikasi Molekuler Virus Entomopatogen Spodoptera litura Fabricius (Lepidoptera: Noctuidae) Asal Perkebunan Kelapa Sawit PT. Hari Sawit Jaya (Asian Agri), Kebun Negeri Lama Group, Labuhan Batu, Sumatera Utara
View/ Open
Date
2022Author
Sinambela, David Parulian
Advisor(s)
Bakti, Darma
Tobing, Maryani Cyccu
Kusumah, R. Yayi Munara
Metadata
Show full item recordAbstract
Palm oil has an important role in the Indonesian economy. PT. Hari Sawit
Jaya is one of the companies that has survived to the 2nd generation. Land
clearing in a very large area policy during replanting programme trigger the
emergence of a new pest in oil palm, Spodoptera litura. The intensity of S. litura
damages was recorded at 22,407, 8,043 and 24,778 palms/month in 2015, 2016
and 2017 respectively in the average 7,500 ha/year of immature area (Source of
data: Asian Agri). The use of chemical insecticides cannot solve it. One of S.
litura natural enemies is Spodoptera litura Nucleo Polyhedroses Virus (SlNPV).
Several researchers have reported the successful aplication of SlNPV for S. litura
control. For this reason, this research needs to be carried out to determine the
virulence of SlNPV isolates from Labuhan Batu in the field and the results of its
molecular identification. This study aimed to obtain information about the
molecular identity, concentration, application time and formulation that can
increase the virulence of SlNPV obtained from oil palm plantations, PT. Hari
Sawit Jaya, Negeri Lama Estate Group, Labuhan Batu. The results of this study
stated that the application of SlNPV isolate from Labuhan Batu with the
formulation of SlNPV 105 + Tween 80 0.1% + Molasses 2% + Jicama starch
cream 0.1% + Kaolin powder 0.4% was effective applied in the morning and
afternoon, against the target S. litura larvae instar-1 to instar-4. Tissue damage
in larvae infected by SlNPV isolates from Labuhan Batu occurred from 0 to 2
days where all tissues were lysed. SlNPV isolates from Labuhan Batu were placed
in the same group as SlNPV isolates from Australia, SliNPV isolates from
Canada and SlNPV isolates from China because they had the closest kinship with
each other. Kelapa sawit memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia. PT.
Hari Sawit Jaya merupakan salah satu perusahaan yang bertahan hingga generasi-
2. Kebijakan pembersihan lahan dengan skala yang sangat luas dalam program
peremajaan memicu munculnya hama baru di kelapa sawit, Spodoptera litura.
Intensitas serangan S. litura pernah tercatat sebanyak 22.407, 8.043 dan 24.778
pokok terserang/bulan masing-masing pada tahun 2015, 2016 dan 2017 di areal
dari luas rata-rata areal TBM 7.500 ha/tahunnya (Sumber data : Asian Agri).
Penggunaan insektisida kimia tidak dapat menyelesaikannya. Salah satu musuh
alami S. litura adalah Spodoptera litura Nucleo Polyhedroses Virus (SlNPV).
Beberapa peneliti telah melaporkan keberhasilan penggunaan SlNPV untuk
pengendalian hama S. litura. Untuk itu penelitian ini perlu dilakukan untuk
mengetahui virulensi SlNPV isolat Labuhan Batu di lapangan serta hasil
identifikasinya secara molekuler. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh
informasi tentang identitas molekuler, konsentrasi, waktu aplikasi dan formulasi
yang dapat meningkatkan virulensi dari SlNPV yang diperoleh dari perkebunan
kelapa sawit, PT. Hari Sawit Jaya, kebun Negeri Lama Group, Labuhan Batu.
Hasil penelitian ini menyatakan bahwa aplikasi SlNPV isolat Labuhan Batu dalam
formulasi SlNPV 105 + Tween 80 0.1 % + Molase 2 % + Krim pati bengkoang 0.1
% + Bubuk kaolin 0.4 % efektif diaplikasikan pada pagi dan sore hari, dengan
sasaran larva S. litura instar-1 sampai instar-4. Kerusakan jaringan pada larva
yang terinfeksi oleh SlNPV isolat Labuhan Batu terjadi mulai 0 hingga 2 hari
dimana seluruh jaringan organ sudah mengalami lisis. SlNPV isolat Labuhan Batu
ditempatkan pada grup yang sama dengan isolat SlNPV dari Australia, isolat
SliNPV dari Kanada and isolat SlNPV dari Cina karena memiliki hubungan
kekerabatan terdekat satu dengan lainnya.
Collections
- Master Theses [416]