Analisis Peran Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Medan dalam Meningkatkan Melek Informasi Kader Melalui Gerakan Literasi
View/ Open
Date
2020Author
Sirait, Dwi Novia
Advisor(s)
Lubis, Suwardi
Sibarani, Robert
Metadata
Show full item recordAbstract
Perkembangan teknologi pada saat ini sangat pesat sekali terutama teknlogi di
bidang informasi komunikasi. Hal tersebut memungkinkan masyarakat secara
cepat mendapatkan berbagai informasi. Sehingga tidak menutup kemungkinan
terjadi penyebaran informasi tanpa filter kepada masyarakat luas. Penyebaran
informasi yang luas tanpa batas inilah yang nantinya memicu bercampurnya
informasi fakta dan hoax atau fake. Sehingga diperlukan pihak yang peduli
literasi, melahirkan berbagai “gerakan literasi” untuk mendukung pemerintah
menuntaskan berbagai permasalahan yang berkaitan dengan sosial budaya
melalui gerakan wajib membaca sejak usia dini. Gerakan literasi juga dapat
dilakukan dengan pengadaan diskusi, workshop, pelatihan dan lain-lain.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran Gerakan Mahasiswa Kristen
Indonesia dalam meningkatkan melek informasi kader GMKI cabang Medan
melalui gerakan literasi, Untuk menganalisis Faktor apa sajakah yang menjadi
pendorong dan penghambat peran Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia dalam
meningkatkan melek informasi kader GMKI cabang Medan melalui gerakan
literasi dan untuk menganalisis pengembangan sumber daya manusia dari peran
Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia dalam meningkatkan melek informasi
kader GMKI cabang Medan melalui gerakan literasi.
Dalam menganalisis bagaimana GMKI Cabang Medan berperan dalam dalam
meningkatkan melek informasi kader GMKI Cabang Medan melalui program
Gerakan Literasi, penulis menggunakan teori maupun konsep yang berkenaan
sebagai pisau analisis terhadap data-data yang dikumpulkan diantaranya adalah
konsepsi literasi informasi dan konsep kepemudaan. Data-data yang dipaparkan
dalam penelitian ini merupakan hasil dari berbagai basis data yang bersifat primer
dan sekunder. Data tersebut diperoleh melalui wawancara langsung, hingga studi
pustaka yang dilakukan terhadap buku-buku, jurnal, situs internet, dokumen
organisasi dan berbagai literatur terkait lainnya.