dc.description.abstract | Penelitian ini tentang Perkembangan Tenun Sirat Di Desa Pintubosi
Kecamatan Laguboti Kabupaten Toba Samosir (1980-2010). Tenun sirat merupakan
salah satu hasil dari kebudayaan suku Batak yang memiliki sejarah dan peran penting
dalam pengaplikasian ukiran gorga Batak dalam kain ulos. Penelitian ini membahas
tentang bagaimana awal munculnya tenun sirat, perkembangannya, dan dampak
terhadap kehidupan masyarakat di Desa Pintubosi, Kecamatan Laguboti, Kabupaten
Toba Samosir dari kurun waktu 1980-2010. Penelitian ini memberikan deskripsi
tentang tenun sirat, serta tantangan yang dihadapi penenun sirat dalam menjaga motif
tenun sirat di tengah-tengah kemajuan teknologi dan semakin naiknya harga
kebutuhan Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode sejarah yaitu
heuristik, kritik sumber, intepretasi, dan histografi. Hasil yang diperoleh dalam
penelitian ini menunjukkan bahwa kegiatan tenun sirat di Desa Pintubosi
berkembang menjadi suatu mata pencaharian masyarakat yang awalnya hanya
kegiatan pembuang rasa bosan. Saat ini kegiatan tenun sirat di Desa Pintubosi
menjadi kegiatan umum yang tidak dibatasi oleh umur. Kegiatan ini penambah
penghasilan orang tua dan juga remaja untuk memenuhi beberapa kebutuhan mereka.
Kegiatan tenun sirat tidak sepopuler kegiatan tenun ulos atau tenun lainnya tetapi
memiliki dampak besar terhadap kehidupan masyarakat di Desa Pintubosi,
Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba Samosir. | en_US |