Pengaruh Keberadaan Pelabuhan Krueng Geukuh terhadap Pengembangan Wilayah di Kecamatan Dewantara Kabupaten Aceh Utara
View/ Open
Date
2021Author
Sahara, Nikmatoel
Advisor(s)
Matondang, A. Rahim
Tarmizi, H.B
Metadata
Show full item recordAbstract
Keberadaan pelabuhan Krueng Geukueh di Kabupaten Aceh Utara ini membuat masyarakat setempat mengalami perubahan. Dampak positif yang langsung dirasakan adalah berkembangnya sektor perekonomian. Wilayah yang dulunya sepi kini berubah menjadi daerah yang ramai dengan aktifitas masyarakat yang memanfaatkan keberadaan pelabuhan tersebut. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk : 1) Menganalisis pengaruh keberadaan Pelabuhan Krueng Geukueh terhadap tumbunnya aktivitas ekonomi masyarakat di Kecamatan Dewantara Kabupaten Aceh Utara, dan 2 ) Menganalisis pengaruh keberadaan Pelabuhan Krueng Geukueh yang meliputi aksesibilitas jalan, kondisi fisik jalan, peningkatan tata guna lahan, dan perlindungan lingungan terhadap pengembangan wilayah di Kecamatan Dewantara Kabupaten Aceh Utara. Penelitian dilaksanakan di Kabupaten Aceh Utara tentang Pengaruh Keberadaan Pelabuhan Krueng Geukuh terhadap Pengembangan Wilayah Kecamatan Dewantara Kabupaten Aceh Utara. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji beda t dan analisis regresi berganda dengan jumlah responden sebanyak 99 orang. Hasil penelitian diperoleh bahwa keberadaan Pelabuhan Krueng Geukueh di Kecamatan Dewantara Kabupaten Aceh Utara memberikan dampak positif terhadap kesempatan kerja dan kesempatan berusaha masyarakat sekitar Pelabuhan Krueng Geukueh di Kecamatan Dewantara Kabupaten Aceh Utara dan menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah berusaha di lokasi sekitar Pelabuhan Krueng Geukueh di Kecamatan Dewantara Kabupaten Aceh Utara. Secara simultan dan parsial keberadaan Pelabuhan Krueng Geukueh di Kecamatan Dewantara Kabupaten Aceh Utara yang meliputi aksesibilitas, kondisi fisik jalan, peningkatan tata guna lahan dan perlindungan lingkungan memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap pengembangan.