Interaksi Sosial Pedagang Kaki Lima (PKL) di Pasar X Kabupaten Y
View/ Open
Date
2022Author
Ginting, Subur Melati
Advisor(s)
Daulay, Harmona
Metadata
Show full item recordAbstract
Traditional markets are one of public places visited by people with different backgrounds and goals so that traditional markets become dynamic places for various social phenomena, one of which is irregularities in the form of pickpocketing. Pickpockets that occur in traditional markets have an effect on the social interactions of street vendors. The social interaction of street vendors in Market X District Y becomes permissive when responding to the presence of pickpockets. Permissive social interaction can be interpreted as a process that allows and allows various things to happen or weak control through social interaction. The method used is a case study with a qualitative approach because it uses data collected through interviews, observations and documentation with 10 informants who work as street vendors in Market X. The results shoed that the state of permissive social interaction in street vendors towards the presence of pickpockets occurs because street vendors in social interactions are in a subordinate position and pickpockets are in a superordinate position, then with that position street vendors will interact according to the pickpocket's wishes whose purpose is not to thwart pickpocketing actions. The subordinate position of street vendors in social interaction is influenced by several things, such as the social impact of conflict, the threat of pickpockets to street vendors, the security and convenience of trading for street vendors and the lack of supervision from the authorities during the COVID-19 pandemic. subordinates, besides this aspect, the social relationship between senior street vendors and pickpockets is an aspect of permissive social interaction. The interaction of permissive street vendors towards pickpocketing seems negative, but the state of permissive social interaction has become a social process for street vendors to adapt and survive with environmental situations that are rampant with deviant acts such as pickpocketing. Pasar tradisional menjadi salah satu tempat terbuka umum yang dikunjungi oleh masyarakat dengan latar belakang dan tujuan yang berbeda-beda sehingga pasar tradisional menjadi tempat yang dinamis akan berbagai fenomena sosial salah satunya seperti penyimpangan berupa tindakan pencopetan. Pencopetan yang terjadi di pasar tradisional ternyata berpengaruh terhadap interaksi sosial para Pedagang Kaki Lima (PKL). Interaksi sosial PKL di Pasar X Kabupaten Y menjadi permisif saat merespon keberadaan pencopet. Interaksi sosial permisif dapat diartikan sebagai proses serba memperbolehkan dan mengizinkan terjadinya berbagai hal atau lemahnya kontrol melalui interaksi sosial. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif karena menggunakan data yang dikumpulkan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi dengan 10 orang informan yang bekerja sebagai PKL di Pasar X. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keadaan interaksi sosial permisif pada PKL terhadap keberadaan pencopet terjadi karena PKL di dalam interaksi sosial berada di posisi subordinat dan pencopet berada di posisi superordinat, maka dengan posisi tersebut PKL akan berinteraksi sesuai dengan keinginan pencopet yang tujuannya tidak untuk mengagalkan aksi pencopetan. Posisi subordinat PKL dalam interaksi sosial dipengaruhi oleh beberapa hal seperti dampak sosial dari konflik, ancaman dari pencopet terhadap PKL, keamanan dan kenyamanan berdagang para PKL serta kurangnya pengawasan dari pihak berwajib selama masa pandemi covid-19 menjadi aspek-aspek yang menempatkan PKL berada di posisi subordinat, selain aspek tersebut hubungan sosial antara PKL senior dengan pencopet menjadi aspek terjadinya interaksi sosial permisif. Interaksi PKL permisif terhadap tindakan pencopetan terkesan negatif tetapi keadaan interaksi sosial yang permisif telah menjadi proses sosial PKL untuk menyesuaikan diri dan bertahan dengan situasi lingkungan yang marak akan tindakan penyimpangan seperti pencopetan.
Collections
- Undergraduate Theses [1027]
