Augmented Reality E-Katalog Kacamata 150k Optik Menggunakan Virtual Try-On
Abstract
Selling glasses online can result in dissatisfaction of potential buyers if the
glasses purchased are not in accordance with what the buyer envisions. So,
prospective buyers who want to buy are required to go to the place of the seller of
the product themselves and it is very inefficient for prospective buyers who have
busy schedules. Based on these problems, the augmented reality e-glasses catalog
application using virtual try-on can be one solution. The purpose of this research
is to implement augmented reality technology in e-catalog application using
virtual try-on. The method used in this research is markerless with face tracking
technique. The application developed in this study uses Blender for modeling,
Unity and the XZIMG plugin to form augmented reality. This application presents
a virtual experiment feature to visualize 3D glasses objects in front of the user by
utilizing an android smartphone. Users can try out various types of eyeglass
frame models virtually anytime and anywhere, so that users seem to be using the
currently selected eyeglass frame model in the application in real-time. The
results obtained from the application of augmented reality using virtual try-on are
in terms of appearance, 90.71% stated that it was very good and in terms of
benefits 91.07% stated that it was very good. This shows that according to users
the application is very good in terms of appearance and benefits. Penjualanan kacamata secara online dapat mengakibatkan ketidakpuasan calon
pembeli apabila jika kacamata yang dibeli ternyata tidak sesuai dengan apa yang
dibayangkan oleh pembeli. Sehingga, calon pembeli yang ingin membeli
diharuskan untuk mendatangi tempat dari penjual produk sendiri dan hal itu
sangatlah tidak efisien bagi para calon pembeli yang mempunyai kesibukankesibukan
padat. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka aplikasi augmented
reality e-katalog kacamata menggunakan virtual try-on dapat menjadi salah satu
solusinya. Tujuan penelitian ini untuk mengimplementasikan teknologi
augmented reality pada aplikasi e-katalog menggunakan virtual try-on. Metode
yang digunakan pada penelitian ini adalah markerless dengan teknik face
tracking. Aplikasi yang dikembangkan pada penelitian ini menggunakan Blender
untuk modeling, Unity dan plugin XZIMG untuk membentuk augmented reality.
Aplikasi ini menyajikan fitur percobaan virtual untuk memvisualisasikan objek
3D kacamata di hadapan pengguna dengan memanfaatkan smartphone android.
Pengguna dapat mencoba berbagai jenis model frame kacamata kapanpun dan
dimanapun secara virtual, sehingga pengguna seolah-olah sedang menggunakan
model frame kacamata yang sedang dipilih dalam aplikasi secara real-time. Hasil
penelitian yang didapatkan dari penerapan augmented reality menggunakan
virtual try-on ini adalah dari segi tampilan 90,71% menyatakan sangat baik dan
dari segi manfaat 91,07% menyatakan sangat baik. Hal ini menunjukkan bahwa
menurut pengguna aplikasi sudah sangat baik dari segi tampilan dan manfaat.