Pemanfaatan Membran Kitosan dengan Variasi Penambahan Pva (Poly Vynil Alcohol) dan Peg (Poly Ethylene Glycol) Menggunakan Reaktor Crossflow Untuk Menurunkan Kadar Logam Berat Fe Pada Air Sumur Perumahan Bespa Residance

View/ Open
Date
2022Author
Hasibuan, Putri Yuslina Muliyana
Advisor(s)
Turmuzi, Muhammad
Metadata
Show full item recordAbstract
Sumber daya air yang cukup potensial untuk digunakan adalah air tanah karena ketersediaannya di
alam yang sangat melimpah. Air tanah mengandung bahan mineral yang tinggi seperti Fe, Mg dan
Mn. Salah satu teknologi yang dapat digunakan untuk menurunkan kadar pencemar dalam air tanah
adalah filtrasi membran dengan kitosan sebagai bahan utama serta poly vinyl alcohol (PVA) dan
poly ethylene glycol (PEG) sebagai bahan pendukung. Tujuan dari penelitian ini adalah
menentukan komposisi terbaik dalam pembuatan membran untuk menyisihkan logam Fe2+
serta
menganalisa nilai rejeksi dan nilai fluks menggunakan aliran cross flow di Perumahan Bespa
Residance. Variabel yang digunakan pada penelitian ini yaitu komposisi campuran bahan pembuatan
membran (1%:5%, 2%:10%, 3%:15% dan 4%:20%), waku kontak (20, 40, 60 menit) dan tekanan
reaktor (1,5 dan 2 bar) dengan konsentrasi Fe pada air umpan adalah 2,547 mg/L. Analisis
parameter kadar Fe dilakukan menggunakan metode Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS)
dan pengujian morfologi membran menggunakan Scanning Electron Microscopy (SEM) EDX.
Hasil penelitian menunjukkan nilai fluks tertinggi diperoleh dari komposisi membran 1%:5%
dengan tekanan 2 bar pada menit ke 20 sebesar 98,8 L/m2
.jam dan nilai rejeksi tertinggi logam
berat besi (Fe) dihasilkan oleh komposisi membran 3%:15% dengan tekanan 1,5 bar pada menit ke
60 sebesar 93,95% dengan konsentrasi logam besi (Fe) yaitu sebesar 0,154 mg/L. Untuk
memperpanjang waktu pemakaian membran perlu dilakukan proses pencucian membran sehingga
membran dapat digunakan kembali.
Collections
- Undergraduate Theses [396]