Penjajakan Kadar Logam Berat Pb pada Tanaman Kangkung Darat (Ipomea reptans Poir) Asal Kecamatan Medan Deli dan Kangkung Air (Ipomea aquatica Forsk) Asal Kecamatan Sunggal Kota Medan.
View/ Open
Date
2010Author
Rumajar, Antonius Theodorus B
Advisor(s)
Marpaung, P
Hanum, Hamidah
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian ini dilakukan di lahan pertanian kangkung darat
(Ipomea reptans Poir) asal kecamatan Medan Deli dan kangkung air
(Ipomea aquatica Forsk) asal kecamatan Sunggal kota Medan dan Laboratorium
Riset dan Teknologi Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara Medan yang
dilakukan pada bulan Juni 2010 sampai Oktober 2010. Penelitian ini menggunakan
alat AAS (Atomic Absorption Spectroscopy) dengan dua (2) kali ulangan berdasarkan
metode deskriptif analitik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tanaman kangkung
darat (Ipomea reptans Poir) dan kangkung air (Ipomea aquatica Forsk)
mengandung logam berat timbal (Pb). Masing-masing dalam kangkung air dan
kangkung darat yaitu pada akar (8.35-3.12) ppm, pada batang (0.92-0.6) ppm dan
pada daun (3.35-1.72) ppm. Kandungan logam berat timbal (Pb) ini melebihi
batas maksimum kadar logam berat timbal dalam sayuran untuk dikonsumsi yang
ditetapkan oleh Badan Standardisasi Nasional Indonesia (BSNI) dan Badan
Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) yaitu 0.5 mg/kg. karena itu dianjurkan
untuk mengganti komoditi pertanian yang akan ditanam di lahan pertanian
kecamatan Medan Deli dan kecamatan Sunggal kota Medan dengan komoditi lain
yang sedikit atau tidak mengakumulasi logam berat dalam tanaman.
Collections
- Undergraduate Theses [3369]