dc.description.abstract | Latar belakang dari penulisan tugas akhir ini adalah Sibolangit yang merupakan salah satu Kecamatan di Kabupaten Deli Serdang yang memiliki beberapa destinasi wisata seperti wisata alam, buatan dan wisata budaya. Salah satu wisata alam yang potensial adalah pemandian alam yang terletak di Sayum Sabah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apa yang menjadi potensi dalam kawasan Sayum Sabah, dan bagaimana cara masyarakat setempat dalam mengelola serta memanfaatkan potensi yang dimiliki desa ini. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian kepustakaan (library research), yaitu penelitian dari buku dan internet. Selain itu juga menggunakan metode penelitian langsung ke lapangan dengan memperoleh data melalui wawancara atau observasi (field research). Hasil dari penelitian ini adalah kawasan Sayum Sabah memiliki potensi sebagai salah satu destinasi ekowisata yang ada di Kecamatan Sibolangit, dengan peran aktif dari masyarakat setempat dalam keseluruhan kegiatan dalam pemberdayaan lingkungan, pelestarian alam dan pengelolaan ekowisata di desa ini yang bertujuan untuk mengembangkan potensi kawasan Sayum Sabah yang muncul dari alam, sosial budaya, dan ekonomi. Adapun kesimpulan dalam tugas akhir ini adalah Sayum Sabah memiliki potensi sebagai destinasi ekowisata dikarenakan memiliki atraksi berupa pemandian alam yang aliran airnya berasal dari pegunungan. | en_US |