dc.description.abstract | Partisipasi masyarakat untuk menunjang roda pemerintahan sangat dominan
terutama melalui pembayaran pajak, digunakan oleh pemerintah untuk melakukan
pekerjaan-pekerjaan umum, seperti membiayai fasilitas pendidikan, air minum, listrik,
transportasi, dan memberi gaji pegawai negeri sipil dan banyak hal lainnya yang
ditujukan untuk kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat umum.
Oleh karena itu pajak sangat penting sekali bagi pemerintah untuk menyukseskan
pembangunan. Dimana untuk membangun itu diperlukan dana yang cukup besar, dan
sebagian dana yang untuk membangun itu berasal dari pajak disamping sumber-sumber
lain yang mendukung pembangunan.
Sistem perpajakan yang dianut negara kita adalah sistem “Self Assisment System”
yang berarti wajib pajak diberi kepercayaan sepenuhnya untuk menghitung,
memperhitungkan, membayar dan melaporkan sendiri jumlah pajak yang terhutang.
Untuk berjalannya penyuluhan ini memerlukan sarana-sarana penunjang dibidang
penyuluhan seperti fasilitas penyuluhan dan media massa juga sangat diperlukan untuk
memperluas materi-materi penyuluhan yang diperlukan adalah penyuluhan yang terampil
sehlingga masyarakat tidak mempunyai alasan untuk tidak membayar pajak.
Disamping itu juga kemungkinan masalah yang dapat terjadi adalah kurangnya
tenaga penyuluh sehingga penyuluhan yang dilakukan tidak merata, sehingga tidak semua
masyarakat mendapat penyuluhan. | en_US |