dc.description.abstract | Praktek Kerja Lapangan Mandiri (PKLM) merupakan suatu kegiatan penerapan
ilmu yang diperoleh mahasiswa dibangku perkuliahan pada suatu lapangan pekerjaan.
Yang bertujuan untuk melatih mahasiswa agar mengenal situasi dunia kerja sekaligus
untuk meningkatkan kualitas mahasiswa itu sendiri. Dalam melakukan PKLM ini
penulis mengambil tema mengenai Pajak Daerah, khususnya Pajak Reklame.
Sistem Pemerintahan menurut Undang-Undang Dasar 1945 memberikan
keleluasaan kepada Daerah untuk melaksanakan desentralisasi dengan cara
menyelenggarakan otonomi daerah. Penyelenggaraan Otonomi Daerah perlu lebih
ditekankan pada prinsip-prinsip demokrasi, peran serta masyarakat, pemerataan dan
keadilan serta memperhatikan potensi dan keanekaragaman daerah. Selain itu,
penyelenggaraan otonomi daerah akan memberikan kewenangan yang luas, nyata,
dan bertanggungjawab untuk menggali potensi daerahnya masing-masing. Semuanya
diatur dalam Undang-Undang NO. 34 Tahun 2000 tentang Pajak Daerah dan
Retribusi Derah. | en_US |