Relasi Kekuasaan antara Legislatif dan Eksekutif (dalam Konstruksi Presidensialisme Pemerintahan Sby-Jk Tahun 2004-2009)
View/ Open
Date
2010Author
Milala, Ali Armadi
Advisor(s)
Sitepu, Pendapaten Anthonius
Metadata
Show full item recordAbstract
Skripsi saya ini berjudul ”Relasi Kekuasaan Antara Legislatif Dan Eksekutif Dalam Konstruksi Presidensialisme Pemerintahan SBY-JK Tahun 2004-2009”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa dan mendeskripsikan relasi kekuasaan antara Legislatif dan Eksekutif dalam konstruksi sistem presidensialisme pada masa pemerintahaan SBY-JK serta memahami relasi antara kedua lembaga tersebut dalam konstruksi sistem presidensialisme pemerintahan SBY-JK. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah bersumber dari buku-buku, surat kabar, majalah dan internet. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Penerapan sistem multi partai dalam sistem pemerintahan presidensial mengakibatkan kurang efektifnya pemerintahan karena sering mendapat tekanan dari parlemen yang terpolarisasi diantara berbagai kekuatan partai politik serta relasi presiden dan parlemen pada Pemerintahan SBY-JK sangat rawan dengan konflik akibat dari berbagai kepentingan partai politik di parlemen. Untuk mengefektifkan relasi antara eksekutif dan legislatif di masa yang akan datang perlu Memperkuat sistem pemerintahan presidensil agar dalam perlaksanaan pemerintahan tidak terjadi kebuntuan antara presiden dan parlemen dan Mendesain format koalisi yang memungkinkan tegaknya disiplin partai-partai berikut klausul ganjaran dan hukuman bagi mereka jika mengingkari.
Collections
- Undergraduate Theses [1048]