Pendidikan Politik Muhammadiyah Studi : Analisis Filosofis
Abstract
Muhammadiyah secara khusus mengambil peran dalam lapangan kemasyarakatan dengan pandangan bahwa aspek kemasyarakatan yang mengarah kepada pemberdayaan masyarakat tidak kalah penting dan strategis daripada aspek perjuangan politik kekuasaan. Pendidikan politik merupakan salah satu fokus Muhammadiyah untuk mewujudkan masyarakat islam yang sebenar – benarnya.dan oleh karenanya pendidikan politik haruslah mempunyai dasar pijakan yang jelas,agar bisa menjadi substansi dari sebuah orientasi,bukan hanya melalui teori namun implementasi dari prakteknya juga bisa dipertanggung jawabkan dengan baik dan benar.
Muhammadiyah senantiasa bekerjasama dengan pihak atau golongan mana pun berdasarkan prinsip kebajikan dan kemaslahatan, menjauhi kemudharatan, dan bertujuan untuk membangun kehidupan berbangsa dan bernegara ke arah yang lebih baik, maju, demokratis dan berkeadaban.
Filsafat yang dianut dan diyakini oleh Muhammadiyah adalah berdasarkan agama Islam,karena bagaimanapun juga organisasi ini merupakan organisasi islam maka sebagai konsekuensi logiknya dari rangakaian implementasi pendidikan,Muhammadiyah berusaha dan selanjutnya melandaskan filsafat pendidikan politik Muhammadiyah atas prinsip-prinsip filsafat yang diyakini dan dianutnya.
Filsafat pendidikan politik memanifestasikan pandangan ke depan tentang generasi yang akan dimunculkan. Dalam kaitan ini filsafat pendidikan politik Muhammadiyah tidak dapat dilepaskan dari filsafat pendidikan Islam, karena yang dikerjakan oleh Muhammadiyah pada hakikatnya adalah prinsip-prinsip Islam yang menurut Muhammadiyah menjadi dasar pijakan bagi pembentukan manusia Muslim.
Dalam penulisan skripsi ini, penulis menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Pendekatan kualitatif diartikan sebagai pendekatan yang menghasilkan data, tulisan, dan tingkah laku yang dapat diamati.
Karena sasaran penelitian ini adalah organisasi Muhammadiyah yang merupakan organisai kemasyarakatan Islam, maka studi ini didasarkan pada kerangka teori dari ajaran agama Islam (perspektif) dengan kajian filosofis pendidikan politik.penelitian dalam skripsi ini mengeksplorasi beberapa hasil kesimpulan yang dihubungkan dengan tema berikut : komitmen dan konsistensi Muhammadiyah,filosofis pendidikan politik Muhammadiyah, dan gagasan Muhammadiyah.
Collections
- Undergraduate Theses [1048]